Sanggau, BerkatnewsTV. Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot berpesan masyarakat Sanggau untuk bersama-sama menghargai perayaan Imlek sekaligus mensukseskannya dan ikut memeriahkan acara seni dan budayanya.
Tidak hanya itu, mantan Kadis Pendidikan ini juga berharap semua pihak ikut bersama-sama menjaga keamanan agar perayaan imlek dan cap go meh dapat berjalan dengan aman dan tertib.
“Kepada semua pihak, termasuk aparat pemerintah dan para tokoh agama saya harapkan ikut menjaga keamanan dan ketertiban dalam perayaan imlek dan cap go meh tahun ini,” kata Wabup.
Wabup yakin semua tokoh dapat berperan dan berkontribusi dengan sangat baik untuk mensukseskan perayaan Imlek dan Cap Go Meh.
“Orang Sanggau ini luar biasa. Kalau soal menjaga keberagaman tidak usah diragukan lagilah. Semuanya selalu kompak,” ujar Wabup.
Kepada dinas/instasi terkait termasuk instansi vertikal, BUM dan BUMD diminta bekerjasama dan bersinergi untuk mensukseskan perayaan CGM.
“Tadi kita sudah bahas itu di rakor bersama pak Kapolres dan stake holder terkait dan semuanya sudah siap mensukseskan perayaan cap go meh tahun ini. Harapan saya dengan komitnen bersama ini perayaan Imlek dan CGM berjalan aman, lancar dan tertib,” harap Wabup.(dra)