loading=

Saprahan Khatulistiwa Tampilkan Produk Unggulan Kalbar

Saprahan Khatulistiwa Tampilkan Produk Unggulan Kalbar
Saprahan Khatulistiwa kembali digelar mulai tanggal 5-11 Februari 2024

Pontianak, BerkatnewsTV. Saprahan Khatulistiwa kembali digelar mulai tanggal 5-11 Februari 2024.

Semarak Pariwisata, UMKM, Koperasi dan Keuangan Kalimantan Barat (Saprahan Khatulistiwa) 2025 akan menampilkan berbagai produk unggulan Kalbar.

Event yang telah memasuki tahun ke-5 ini bertemakan Membangun Masa Depan, Menjaga Tradisi, Menyongsong Digitalisasi sebagai bentuk apresiasi kepada pelaku pariwisata, UMKM, Koperasi dan keuangan Kalimantan Barat.

Saprahan Khatulistiwa ini disinergikan dengan penyelenggaraan 5k City Run (5-9 Februari 2025), Kalbar Food Festival (8-16 Februari 2025), serta Festival Cap Go Meh Kota Singkawang.

“Mari kita jadikan Kalimantan Barat sebagai destinasi wisata yang menarik dan ramah. Dengan memberikan pelayanan terbaik kepada para wisatawan, kita tidak hanya memperkenalkan keindahan alam dan budaya daerah kita. Tetapi juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah, ” kata Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kalbar, Windy Prihastari saat konfrensi pers, Selasa (4/2).

Baca Juga:

Sebab menurutnya setiap kunjungan wisatawan akan berdampak positif bagi masyarakat. Terutama bagi pelaku UMKM Kalbar.

Sementara itu Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Barat, N.A. Anggini Sari mengatakan pembukaan Saprahan Khatulistiwa akan dikombinasikan dengan Pontianak City Run yang akan diselenggarakan pada 9 Februari 2025. Dan puncak acara akan diselenggarakan pada 11 Februari 2025 di taman alun-alun Kapuas bersamaan dengan Kalbar Food Festival.

Dalam rangkaian acara, akan disediakan booth-booth UMKM di berbagai lokasi. Yakni di halaman parkir Ayani Mega Mall pada 8 Februari 2025, GOR Pangsuma 5 Februari 2025 serta di Singkawang pada 6–7 Februari 2025 yang bertepatan dengan Festival Cap Go Meh.

“Produk-produk unggulan Kalimantan Barat, mulai dari kerajinan hingga kuliner khas daerah, akan ditampilkan kepada masyarakat lokal maupun wisatawan nasional dan internasional, ” terangnya.

Saprahan Khatulistiwa juga akan menghadirkan Gelar Keuangan serta Business Matching. Yang bertujuan meningkatkan kapabilitas UMKM Kalbar agar dapat naik kelas dan memperluas akses ke industri keuangan.

Pada puncak acara 11 Februari akan digelar festival dan lomba kapal hias di Sungai Kapuas sebagai bagian dari upaya menjaga tradisi. Para tamu undangan juga akan mengikuti jamuan makan saprahan. Yang tahun ini akan diselenggarakan di ikon wisata budaya Kalimantan Barat, Keraton Kadariah, Pontianak.(tmB)