Pontianak, BerkatnewsTV. Tim gabungan Reskrim Polsek Pontianak Timur, Reskrim Polresta Pontianak, dan Resmob serta Anggota Ditreskrimum melakukan pencarian terhadap Ajun di sekitar tempat kejadian perkara (TKP) Jalan Dara Nandong Komplek Villa Ria Indah Kelurahan Tanjung Hulu Kecamatan Pontianak Timur, Senin (5/11).
Proses pencarian dibantu dua ekor anjing pelacak jenis Dutch Shepperd dari Den K-9 Polda Kalbar.
“Untuk proses penyelidikan selanjutnya kita akan mengumpulkan keterangan selain dari orang tua dan keluarganya. Kita juga membawa PPA dari Polresta untuk mengambil keterangan anak kecil yang sama-sama sedang bersama Ajun di TKP saat itu,” ujar Kapolsek Pontianak Timur, Kompol Suhar saat berada di TKP.
Meski demikian, Kompol Suhar masih belum bisa menyimpulkan apakah Ajun korban penculikan atau tidak.
“Kita belum bisa memberikan kesimpulan apakah anak itu diculik atau tidak, yang jelas anak itu masih belum ditemukan hingga kini. Kita akan terus berupaya, masyarakat juga membantu,” ucapnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang anak laki-laki berusia 1,3 tahun bernama Ajun dikabarkan hilang dirumahnya, Minggu (4/11) sekitar pukul 07.40 pagi. (riz)