Description

Kode QR WiFi pada Hp, Berikut Cara Melihatnya

Kode QR WiFi
Kode QR WiFi

BerkatNewsTV – Perkembangan teknologi di ikuti juga oleh perangkat smartphone untuk memenuhi kebutuhan pengguna, terutama sekarang sudah ada fitur memindai QR Code WiFi. Berikut artiel mengenai “ Kode QR WiFi pada Hp, Berikut Cara Melihatnya“ yang belum anda ketahui.

Berbagai fitur yang di sematkan pada masing-masing ponsel dengan fungsi dan kegunaannya masing-masing.

Fitur-fitur ini hadir berkat adanya update teknologi setiap harinya dan menjadikan pengguna melek dengan teknologi.

Ponsel jaman sekarang memang sudah dilengkapi dengan QR Code untuk mendukung kegiatan pemindaian WiFi.

Kini ponsel telah banyak memiliki antarmuka atau tampilan UI dengan sistem operasi terbaru nya.

Seperti ponsel oppo yang sudah dibekali dengan UI ColorOS yang memiliki kelebihan dan tampilan yang menarik.

Begitu juga dengan ponsel samsung, kini sistem operasi samsung sudah menggunakan antarmuka One UI .

Kedua hp ini juga sudah memiliki QR Code untuk melakukan pemindaian WiFi loh.

Berikut pembahasan lebih dalam mengenai “ Kode QR WiFi pada Hp, Berikut Cara Melihatnya “.

QR Code WiFi pada Hp, Berikut Cara Melihat dan Menggunakannya pada Hp Samsung

Hp samsung banyak memiliki fitur yang terbaru dan sudah berhasil mengikuti perkembangan teknologi sekarang.

Salah satu fitur yang dihadirkan yaitu, pemindaian kode QR WiFi.

Kode QR merupakan hasil pengembangan dari kode batang yang biasa disebut ( barcode ). Kode QR ini sudah ada pada WiFi, yang dapat memudahkan anda dalam penggunaannya.

Berikut cara melihat kode QR WiFi

WiFi QR Code Samsung

  • Masuk ke menu pengaturan atau settings yang ada pada layar utama perangkat android samsung anda.
  • Kemudian cari pengaturan connection dan klik untuk dapat masuk kedalam pengaturan ini.
  • Jika sudah masuk, maka pilih fitur WiFi.
  • Klik icon roda gigi pada nama jaringan WIFI yang sedang terhubung.
  • Kemudian, klik pad opsi QR code.

Langkah-langkah diatas dapat anda coba dan anda terapkan saat ingin melihat dan menggunakan kode QR WIFI yang sedang terhubung pada perangkat ponsel cerdas anda.

Perangkat akan secara otomatis menampilkan kode QR dari jaringan internet WiFi yang terhubung. Biasanya akan tampil nama, pengaturan keamanan dan kata sandi.

Jika anda gagal dalam melakukan langkah diatas, anda perlu mengecek dan pastikan apakah protokol keamanan nya sudah sesuai dengan fitur.

Biasanya protokol keamanan yang mendukung hanya tipe WPA/WPA PSK dan WEP.

Untuk langkah yang mengharuskan anda mengklik ikon roda gigi, tidak perlu anda lakukan pada ponsel samsung yang sudah memiliki tampilan One UI yang berbasis Android Pie.

Karena tampilan antarmuka ini sudah bisa membawa anda untuk melihat kode QR secara otomatis dengan klik nama jaringan WiFi saja.

Kode QR WiFi pada Hp, Berikut Cara Melihat pada Hp Oppo

Siapa sih yang tidak kenal produk dari perusahaan Oppo? Yang selalu memberikan produk terbaik dan selalu mengikuti perkembangan teknologi.

Ternyata, ponsel oppo sudah banyak yang memberikan kode QR untuk pemindaian WiFI, hanya saja sebagian pengguna oppo belum mengetahui dan belum tau bagaimana cara menggunakannya.

QR Code WiFi ini di sematkan oleh perusahaan ponsel untuk memudahkan pengguna dalam terhubung dengan jaringan WiFI.

Sehingga pengguna tidak perlu lagi repot-repot untuk meminta password dan menuliskan password WiFi kedalam perangkat pengguna.

Cukup menggunakan kode QR saja, pengguna bisa langsung terhubung dengan layanan jaringan WiFi.

Cara penggunaanya sangat mudah dan fitur yang diberikan juga tidak ribet loh.

Berikut langkah dan cara menghubungkan melalui kode QR pada ponsel oppo.

WiFi QR Code Oppo

Kode QR WiFi berfungsi untuk menghubungkan jaringan WiFI ke perangkat anda dengan mudah dan dapat berbagi WiFi hanya dengan kode QR.

Langkah pertama yang harus dilakukan,

  • Masuk kedalam tampilan halaman notifikasi terlebih dahulu.
  • Kemudian pilih opsi WiFi.
  • Pada opsi WiFI akan ada menu untuk berbagi koneksi. Anda dapat klik pada menu koneksi ini.
  • Secara otomatis akan muncul kode QR pada tampilan ponsel anda.
  • Nha, silahkan anda lakukan scan pada kode QR agar bisa berbagi koneksi WiFi kepada teman, keluarga dan lainnya.

Untuk langkah diatas dapat dilakukan oleh hp Oppo dengan sistem operasi android 11 keatas ya.

Untuk sistem operasi android 11 kebawah, cara diatas belum bisa dilakukan.

Cara Mendapatkan Kode QR Menggunakan Aplikasi Pihak Ke Tiga

Aplikasi QR Code Wifi

Salah satu aplikasi yang banyak digunakan yaitu, aplikasi QR Code Wifi. Aplikasi ini dapat membantu anda dalam melakukan atau ingin melihat kode QR WiFi yang sedang terhubng dan dapat berbagi kode dengan pengguna lain.

Langkah yang harus anda lakukan.

  • Pertama, anda harusn mengunduh atau downliad aplikasi ini pada google Play Store.
  • Jika berhasil mengunduh, masuk kedalam aplikasi tersebut.
  • Jika ada tampilan pop up “ berikan akses izin “, maka klik izinkan.
  • Kemudian, pilih opsi Create dan setelah itu pilih WiFi.
  • Lalu, and dapat menginputkan data user atau data diri anda.
  • Pada tahp selanjutnya, anda akan diminta untuk memasukkan nama SSID dan Password pada aplikasi ini. Maka anda dapat memasukkan nnama SSID nya.
  • Anda akan diminta untuk mengatur tipe keamanan yang di gunakan.
  • Kemudian, tekan menu Create QR Code yang tersedia.
  • Jika sudah di konfirmasi, maka beri nama kode QR tersebut.
  • Kode QR yang sudah anda buat, akan otomatis langsung tersimpan kedlam gallery anda.
  • Nah anda sudah bisa membagikan kode QR tersebut kepada pengguna lain dengan cara menghidupkan hotspot dan melihatkan kode QR kepada pengguna lain.

Jika langkah diatas sudah berhasil dilakukan, langkah selanjutnya daapat anda lakukan untuk scane kode QR.

  • Masuk kedalam aplikasi QR Code Scanner.
  • Kemudian, klik tombol Skip.
  • Lalu, tab Scan pindai kode QR WiF dengan kamera ponsel anda ke gambar kode QR tadi.
  • Kemudian, klik tombol Connect WiFi.
  • Maka otomatis anda akan terhubung ke jaringan layanan WiFI.

Gimana? Cukup mudahkan menggunakannya. Selain fitur sudah ada pada perangkat ponsel anda, cara lain juga bisa anda lakukan dengan menggunakan apliaksi pihak ke tiga loh.

Kesimpulan

Demikianlah penjelasan artikel tentang “ Kode QR WiFi pada Hp, Berikut Cara Melihat dan Menggunakannya “. Mungkin hanya itu yang dapat kami bahas pada artikel kali ini.

Semoga anda senang dengan artikel yang kami berikan dan semoga bermanfaat. Terimakasih.