Sanggau, BerkatnewsTV. Membagun desa bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).
Hal inilah yang akan menjadi salah satu prioritas Calon Kepala Desa Binjai, Heriyanto jika terpilih menjadi Kepala Desa.
Dia menjelaskan, untuk membangun desa terutama menggerakan perekonomian masyarakat tidak hanya bisa mengandalkan Dana Desa (DD) yang bersumber dari APBN, Alokasi Dana Desa (ADD) yang bersumber dari APBD maupun bantuan keuangan dari provinsi ataupun kabupaten.
“Sumber-sumber pendapatan asli desa harus terus digali, salah satunya lewat hasil usaha desa. Artinya, perlu didirikan BUMdes untuk membangun desa, meningkatkan ekonomi masyarakat desa,” katanya.
Heriyanto menyampaikan, UU Desa Nomor 6 Tahun 2014 dan Peraturan Menteri Desa Nomor 4 Tahun 2015 menjadi dasar hukum pembentukan BUMdes.
“Nah, nanti tinggal membuat Perdes tentang BUMDes itu. Tujuannya tidak hanya profit oriented tetapi juga social oriented,” ujarnya.
BUMdes nanti, lanjut Heriyanto tentu disesuaikan dengan potensi dan kondisi Desa Binjai. Ia mencontohkan, bisa bergerak dibidang perkebunan, perdagangan dan simpan pinjam.
“Misalnya perkebunan sawit, sekarang kan banyak petani sawit mandiri. Kenapa tidak kita bangun BUMDes bidang perkebunan sawit untuk membantu petani sawit,” katanya.
Heriyanto yakin, ketika BUMDes berdiri dan dikelola secara profesional, maka akan banyak dampak positif yang bisa dirasakan masyarakat.
“Melalui BUMdes diharapkan hasil perkebunan masyarakat bisa tertampung dan tentu harganya bisa lebih baik, sehingga mereka bisa sejahtera,” tegasnya.
Kemudian, terkait proyek dana desa, Heriyanto menambahkan, harus dikelola secara swadaya antarwarga atau swakelola.
“Pekerjaan dana desa itu harusnya dikelola secara swakelola dan 30 persennya untuk upah pekerja. Jadi uangnya kan berputar di desa, sehingga ada pendapatan bagi warga desa, ekonomi desa bisa berkembang,” katanya.(dra)