Singkawang, BerkatnewsTV. Karang Taruna sebagai salah satu Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD) harus berinovasi menciptakan desa wisata dan peka terhadap isu-isu sosial.
Seperti di Singkawang, menurut Pj Sekda Singkawang Aulia Candra, merupakan daerah wisata di Kalbar. Contoh potensi wisata di Singkawang Timur yang cukup besar.
“Kemajuan suatu daerah tidak lepas dari andil para pemuda. Kepedulian pemuda akan potensi wisata di daerahnya dapat diimplementasikan dengan merubah perilaku dan pola pikir untuk lebih sadar wisata,” jelas dia, Jumat (6/10).
Baca juga:
Menurutnya yang bisa membangun desa wisata adalah masyarakat desa juga jadi butuh kesadaran akan wisata.
“Begitu sudah sadar wisata, perilaku menjaga objek wisatanya juga akan berubah. Menjadi lebih peka dalam merawat lokasi wisata agar tetap enak dilihat dan orang-orang tetap ramai berkunjung,” tuturnya.
Ia mengimbau para pemuda yang tergabung di karang taruna dapat memanfaatkan kemajuan teknologi dan sosial media sebagai wadah inovasi untuk promosi perdagangan maupun wisata.
Sekarang, lanjutnya perdagangan secara online sudah bisa, apalagi sekarang lagi ada pesta durian. Itu dapat diviralkan dan hadirkan inovasi penjualan online. Atau kalau ada suatu event di lokasi wisata bisa divideokan supaya makin tahu dan menarik masyarakat luas.(uck)