loading=

Aksi Nekat Warga Padamkan Kebakaran

Dua orang warga yang nekat untuk memadamkan api diatas atap kantor Aspekindo. Melihat tidak berhasil keduanya diminta turun oleh petugas damkar yang memadamkan menggunakan selang. Foto: ist

Pontianak, BerkatnewsTV. Aksi nekat dua orang yang akan memadamkan api kebakaran membuat warga yang melihat merasa ketakutan. Lantaran kedua orang itu langsung memanjat tangga menaiki atap rumah kantor Aspekindo di Jalan RE Martadinata Pontianak yang kebakaran pada Selasa (10/7) siang.

Kedua orang itu dengan membawa seember air berusaha memadamkan api. Namun sepertinya tidak berhasil dikarenakan api semakin membesar. Seorang petugas damkar pun mencoba mencegah keduanya untuk segera turun agar tidak jatuh korban.

Keduanya pun langsung turun setelah melihat usahanya itu tidak berhasil.

Kapolsek Pontianak Barat, Kompol Bermawis, mengatakan keterangan saksi sumber api berasal dari kabel listrik PLN dibumbung rumah yang tiba-tiba mengeluarkan api.

“Keterangan saksi awalnya terdengar suara letupan. Ketika dilihat ternyata diatas atap ada api yang berasal dari kabel listrik,” terangnya.

Namun beruntung, kejadian itu dapat segera diatasi oleh petugas pemadam kebakaran yang datang selang tidak lama. Sehingga sekitar setengah jam api sudah dapat dipadamkan.(tm)