loading=

Kebun Sawit 208 Ha di Meliau Direplanting

Wakil Bupati Lakukan Tanam Perdana Program PSR di Desa Harapan Makmur.
Wakil Bupati Lakukan Tanam Perdana Program PSR di Desa Harapan Makmur. Foto: ist

Sanggau, BerkatnewsTV. Peremajaan kelapa sawit rakyat (PSR) atau replanting mulai dilakukan oleh kelompok tani di Desa Harapan Makmur Kecamatan Meliau yang bernaung di bawah KUD .

“Replanting ini adalah dana yang diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat tani yang bantuannya per hektar 30 juta rupiah. Nah, di tahun anggaran 2020 yang hari ini kita laksanakan ada 208 hektar, jadi cukup besar,” jelas Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot saat penanaman perdana tanaman kelapa sawit program peremajaan kelapa sawit rakyat (PSR), Selasa (23/2).

Ia sebutkan ini salah satu perhatian pemerintah untuk para petani yang sebenarnya aturan perkebunan agar mereka secara mandiri mempersiapkan diri untuk bagaimana mereka menghadapi replanting selama masa panen kurang lebih 20 tahun itu.

Baca Juga:

Harapan kita, lanjut Yohanes Ontot, mudah-mudahan nanti di periode berikutnya mereka dapat mempersiapkan diri dengan baik terkait dengan replanting tersebut.

Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Sanggau Syafriansyah menjelaskan replanting sudah mulai dari tahun 2019.

“Pada tahun 2019 kita bisa realisasikan lebih kurang 1000 hektar dan kemudian di tahun 2020 sebesar 2.200 hektar, jadi total sekarang sudah 3.200 hektar. Dan hari ini merupakan bagian dari 3.200 hektar itu seluas 208 hektar KUD Sawit Sutari Desa Harapan Makmur ini,” jelasnya.

Dari 3.200 hektar ini, dijelaskannya bahwa sudah 2.094 hektar yang sudah tanam. Itu berarti kurang lebih 70 persen dan inilah bentuk perhatian pemerintah membantu masyarakat.(pek)