Singkawang, BerkatnewsTV. Ratusan barang hasil razia dimusnahkan Lapas Klas II B Singkawang.
Diantaranya handphone, charger, kartu remi, kabel listrik serta sejumlah alat hisap sabu dan korek api.
“Barang bukti yang dimusnahkan ini semua adalah merupakan hasil razia yang dilakukan selama tahun 2018 hingga sekarang,” ujar Plt Kepala Lapas Klas II B Singkawang, Walid.
Kedepan, pihaknya berjanji akan memperketat terhadap segala barang yang masuk maupun keluar dari dalam Lapas Singkawang.
“Bahkan kita akan lebih sering lagi mengadakan razia atau penggeledahan ke warga binaan Lapas Singkawang,” tegasnya.
Dalam pemberantasan narkoba, pihaknya bekerja sama dengan BNN dan kepolisian untuk melakukan razia di dalam Lapas.
“Dimana waktu razia yang akan digelar tentunya dilakukan secara mendadak dan tidak bisa diketahui warga binaan yang ada di Lapas,” jelasnya.
Tak hanya penekanan kepada warga binaan, dirinya juga akan memberikan tindakan tegas kepada pegawai Lapas yang coba-coba bermain dengan narkoba.
“Jika kedapatan ada pegawai Lapas yang terlibat dengan narkoba, dengan sangat terpaksa akan diberikan tindakan tegas,” katanya.
Walid juga menambahkan pihaknya saat ini membutuhkan mobil ambulance dan tanki air.
Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie saat berjanji akan mengupayakan mobil ambulance yang dibutuhkan Lapas Singkawang.
“Kita akan upayakan untuk memudahkan pelayanan kesehatan di Lapas,” katanya.
Mengenai air bersih, akan dirinya koordinasikan ke PDAM Singkawang, sehingga kedepan tidak ada permasalahan lagi mengenai air bersih.
“Namun yang terpenting adalah, peningkatan pengawasan harus diperketat supaya kalau ada orang yang masuk ke Lapas tidak ada cerita narkoba yang bisa masuk ke dalam blok atau kamar narapidana,” Ia mengingatkan.(mzr)