Dihadiri Wisatawan Mancanegara, Cap Go Meh Ditetapkan Daftar 100 Event Nasional

Atraksi naga yng memeriahkan perayaan Cap Go Meh. Foto: dok BerkatnewsTV

Singkawang, BerkatnewsTV. Walikota Singkawang, Tjhai Chui Mie mengatakan Festival Cap Go Meh di Kota Singkawang telah ditetapkan dalam daftar Kementerian Pariwisata RI menjadi event nasional.

“Mulai tahun 2019 Cap Go Meh menjadi event nasional atau Wonderful Indonesia 2019. Artinya Kementrian Pariwisata telah memasukkan CGM menjadi 100 of event tahun 2019,” kata Walikota disela pembukaan Festival Cap Go Meh, Selasa (19/2).

Menurut Walikota, Cap Go Meh menjadi daya magnet untuk Kota Singkawang. Itu terlihat dari ramai pengunjung yang datang dari berbagai negara itu menjadi peluang multiplayer effect.

Bahkan, tidak sedikit wisatawan mancanegara dari benua Asia, Australia maupun Eropa yang datang ke Kota Singkawang untuk menyaksikan atraksi seni budaya yang ditampilkan pada Festival Cap Go Meh di Singkawang.

Sebut saja seperti Festival Lampion, naga, barongsai, 1.040 tatung dan juga dibuatnya sepasang singa raksasa yang memecahkan rekor MURI.

“Kita juga patut bangga Kota Singkawang sebagai kota tertoleran se-Indonesia. Dan sebagai kota wisata, tentu rasa aman, nyaman dan tenteram kita ciptakan agar investor hadir di Kota Singkawang. Apalagi, ditindaklanjuti dengan pemancangan tiang pertama Bandara Singkawang oleh Menteri Perhubungan,” terangnya.

Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat Syarif Kamaruzaman menyebut Cap Go Meh artinya malam ke-15, adalah hari terakhir perayaan.

“Kalbar satu-satunya provinsi yang merayakan di Indonesia. Karena Kalbar memiliki berbagai ragam budaya, suku, agama. Dan menyimpan potensi budaya yang unik,” pungkasnya.(zar)