Viral, Polisi Kerjain Penipu Mengaku Polisi

Bripka Muhammad Irvan saat sedang berbicara dengan penipu yang mengaku polisi
Bripka Muhammad Irvan saat sedang berbicara dengan penipu yang mengaku polisi

Singkawang, BerkatnewsTV. Dunia maya digegerkan dengan aksi lucu seorang polisi palsu yang dikerjain polisi benaran.

Aksi ini dilakukan oleh seorang anggota polisi aktif yang bertugas di Polres Singkawang bernama Bripka muhammad Irvan.

Dalam video berdurasi 16 menit ini tampak seorang pelaku penipuan mengaku sorang anggota polisi menggunakan via telpon mengatakan bahwa anak Bripka Irvan sedang diamankan lantaran ketangkap mengonsumsi narkoba.

Dengan nada berpura – pura sedikit agak panik, Bripka Irvan menanyakan kronologi penangkapan anaknya.

“Jadi – jadi bagaimana pak,” tanya Irvan dalam live video facebook miliknya dengan wajah sedih.

Baca Juga:

Dari rekaman pembicaraan itu, pelaku meminta untuk memberikan sejumlah uang dengan iming – iming akan membebaskan anak Bripka Irvan yang bernama Umar Pradana.

“Kalau anak bapak tidak mau kami tahan. Maka bapak harus mentransfer uang ke pimpinan kami sebesar Rp5 juta dengan sarat anak bapak kami lepaskan,” ujar penipu yang mengaku berpangkat Bripda Riadi di ujung telepon.

Akibat aksi lucu Bripka irvan video tersebut ditonton sebanyak 4,8 juta kali dengan 14 ribu komentar dalam kurun waktu kurang lebih dari 1 hari.(mzr)