Kubu Raya, BerkatnewsTV. Reses yang dilakukan anggota DPRD Kubu Raya Nelly Leoni di Kecamatan Sui Ambawang cukup menarik. Ia tidak menyerap aspirasi lazimnya yang dilakukan.
Namun kali ini Nelly memanfaatkan resesnya untuk peningkatan kapasitas kaum perempuan dalam rangka pemberdayaan masyarakat perempuan yakni berupa pelatihan di bidang kuliner.
“Jadi reses diisi dengan pelatihan membuat kue – kue dan makanan lainnya. Ada instrukturnya yang melatih kebetulan ketua salah satu koperasi yang mempunyai ketrampilan,” katanya.
Dikatakan Nelly, tujuan pelatihan ini agar kaum perempuan bisa mengembangkan talenta dan bakatnya. Kalau pun hasilnya tidak bisa untuk jual namun paling tidak bisa untuk keluarga. Sehingga makanan yang disajikan memiliki nilai gizi dan kualitas makanan.
Nelly berharap pemerintah dapat membantu mempermudah IRT para pelaku usaha kecil dan mikro yang menggeluti bidang makanan termasuk label halal.
“Sehingga jika diantara kaum perempuan itu ada yang berkeinginan mengembangkan menjadi usaha rumahan maka setidaknya pemerintah memberikan kemudahan,” harapnya.
Termasuk dalam permodalan, politisi PDI Perjuangan dapil Sui Ambawang – Kuala Mandor B ini mendorong pemerintah memberikan peluang kucuran modal.
“Hal-hal itu lah yang menjadi aspirasi mereka setelah pelatihan agar dibantu untuk diperjuangkan,” pungkasnya.(rob)