loading=

1 Jamaah Haji Sintang Meninggal Dunia

Untuk tahun 2022 Calon Jamaah Haji Kalbar sebanuak 1.150 orang yang akan berangkat ke tanah suci
Untuk tahun 2022 Calon Jamaah Haji Kalbar sebanuak 1.150 orang yang akan berangkat ke tanah suci. Foto: dok berkatnewsTV

Sintang, BerkatnewsTV. Dari 154 jamaah haji Sintang, satu orang meninggal dunia sehingga 153 orang yang pulang ke tanah air.

Kepulangan ke-153 jamaah haji ini pada Minggu (1/9) disambut langsung oleh Bupati Sintang Jarot Winarno maupun keluarga jamaah yang haru dan bahagia.

“semoga bapak dan ibu semuanya menjadi haji mabrur. Selamat sudah menyandang status sebagai seorang haji dan kembali ke tengah-tengah keluarga dalam keadaan sehat wal’afiat” kata Jarot.

Ia berharap kepulangan dari tanah suci, para jamaah dapat membantu Pemkab Sintang membangun daerah khususnya bidang keagamaan dan menjadi penebar kebaikan dan kedamaian di tengah-tengah kehidupan yang beragam di Sintang.

Terlebih telah menyandang gelar sebagai seorang haji, status agama yang tidak semua orang dapat memilikinya dan pada akhirnya memberikan sesuatu yang tak ternilai.

“Jadilah figur tauladan baik dalam beragama, yang tercermin dari perilaku, yang selalu menebar kebaikan, kembangkan toleransi antar sesama pemeluk agama, sehingga tercipta kehidupan sosial yang aman dan damai di Kab. Sintang,” pesannya.

Jarot juga menyampaikan duka atas meninggalnya satu orang jamaah haji Sintang atas nama Satari Saroji Sangid Bin Saroji 83 tahun (laki-laki) asal Kecamatan Binjai Hulu di RS King Faisal Mekkah, Arab Saudi, pada Sabtu (3/8) lalu.

“Semoga almarhum ditempatkan Allah di surga terbaiknya, khusnul khotimah, diampuni segala dosanya dan untuk keluarga yang di tinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan atas ujian dari Allah SWT,” katanya.(sus)