Singkawang, BerkatnewsTV. Gubernur Kalbar Ria Norsan menyampaikan terima kasih pada warga Singkawang yang mempercayainya mengemban amanah untuk memimpin Kalbar hingga lima tahun kedepan.
“Amanah ini adalah tanggung jawab besar yang saya emban dengan penuh rasa syukur. Dan kesadaran bahwa tugas ini bukanlah hal yang mudah,” ucap Ria Norsan.
Hal itu disampaikannya saat safari Ramadhan ke Kota Singkawang pada Kamis (13/3). Safari ramadan dirangkaikan dengan buka puasa bersama dan dilanjutkan salat maghrib berjamaah.
Dengan dukungan dan kebersamaan, Norsan yakin akan mampu membawa Kalbar ke arah yang jauh lebih baik.
Norsan mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pemerintah daerah, pelaku usaha, dan generasi muda, untuk bersama-sama menggali dan mengembangkan potensi daerah ini.
Baca Juga:
- Perkuat Persatuan di Tengah Keberagaman
- Hari Natal, Hermanus: Moment Menjaga Persatuan di Tengah Keberagaman
Kemudian, mantan Bupati Mempawah dua periode tersebut menyampaikan apresiasi kepada Kota Singkawang yang telah dikenal sebagai Kota Toleransi.
“Jadikan keberagaman sebagai kekuatan untuk mempererat persatuan dan membangun daerah yang lebih maju. Merupakan sebuah kebanggaan, bahwa Kota Singkawang telah menjadi contoh bagi daerah lain di Indonesia dalam menciptakan harmoni di tengah keberagama,” jelas dia.
Dalam kesempatan itu, Pemerintah Provinsi Kalbar kembali menyerahkan bantuan kepada Pemerintah Kota Singkawang, serta bantuan sarana dan prasarana ketujuh rumah ibadah yang ada di Kota Singkawang dengan masing-masing nilai Rp10 juta.
Sementara itu Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie mengatakan selain mempererat silaturahmi, Safari Ramadhan juga jadi sarana memahami nilai Islam sesungguhnya.
“Melalui Safari Ramadhan ini, semoga kita bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk lebih memahami nilai-nilai Islam,” kata Wali Kota Singkawang.(uck)