Lantik Pimpinan BAZNAS Sekadau. Aron: Kelola Zakat Lebih Baik

Bupati Sekadau Aron melantik lima Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sekadau periode 2023-2028, Selasa (5/9). Foto: ist/tmb
Bupati Sekadau Aron melantik lima Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sekadau periode 2023-2028, Selasa (5/9). Foto: ist/tmb

Sekadau, BerkatnewsTV. Lima Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sekadau periode 2023-2028 resmi dilantik.

Kelimanya yakni Drs. A Rusmin Nuryadin (Ketua), Dudun Sutadin (Wakil Ketua I), Kundori, S.Sos.I, M.Sos (Wakil Ketua II), Abdul Manan, S.Pd (Wakil Ketua III) dan Khaefani, S.Pd (Wakil Ketua IV).

“Kita berharap pengelolaan zakat akan lebih baik lagi untuk kedepannya. Dan BAZNAS kedepan bisa menjawab permasalahan-permasalahan umat secara tepat, cepat, dan akuntabel,” harap Bupati Sekadau Aron disela pelantikan, Selasa (5/9).

Aron melihat harapan masyarakat yang kurang mampu sangat besar terhadap, sebagai akibat kesulitan ekonomi yang terjadi.

“Oleh karena itu, potensi dan zakat, infaq dan shadaqoh dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif solusi pemecahan masalah kemiskinan dan perberdayaan ekomomi umat sekaligus untuk mewujudkan rasa keadilan sosial bagi masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga:

Wakil Ketua I Baznas Kalbar, Khairul Rahman mengucapkan selamat atas dilantiknya pimpinan BAZNAS Sekadau.

“Alhamdulillah, hari ini sudah berlangsung pelantikan pimpinan Baznas Kabupaten Sekadau, ada lima pimpinan yang secara yudisformil, kolektif, kolagial. InsyaAllah akan berkembang dan maju. Ini untuk ikut memberi berkontribusi dan mensejahterakan umat,” ujarnya.

“Kami atas nama BAZNAS Kalbar, mengucapkan selamat kepada teman-teman yang sudah dilantik. Semoga dapat menjalankan tugasnya dengan amanah, jangan takut jangan gentar, InsyaAllah Baznas seluruh Indonesia sudah terkonek. Jadi, ada 543 Baznas baik dari tingkat provinsi, kabupaten kota yang siap berkolaborasi,” tuturnya.

Ketua BAZNAS Sekadau, Rusmin Nuryadin mengatakan, setelah dilantik akan melakukan rapat pleno pimpinan Baznas dan menyusun program kerja.

“Kami ucapkan terimakasih kepada pemerintah daerah yang sudah mendukung Baznas Sekadau selama ini dan kami mohon dukungan dari semua pihak dalam menjalankan misi misi BAZNAS yang merupakan lembaga pemerintah non struktural ini,” ujarnya.

Kesempatan itu BAZNAS Kalbar juga menyerahkan bantuan kepada korban ambruknya jembatan gantung Nanga Mentukak, kecamatan Nanga Taman kabupaten Sekadau sebesar Rp28.275.411 hasil donasi yang digalang BAZNAS se-Kalbar.(tmB)