Pontianak, BerkatnewsTV. Operasi Ketupat Kapuas akan menerjunkan sebanyak 3.050 personel gabungan untuk membantu pengamanan Hari Raya Idulfitri di Kalimantan Barat (Kalbar).
Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto mengatakan personel gabungan tersebut terdiri dari unsur Polri, TNI, Dinas Perhubungan dan stakeholder terkait lainnya.
“Unsur Polri yang akan diturunkan sebanyak 1.423 personel, dari unsur TNI sebanyak 260 personel dan dari unsur Dinas Perhubungan 179 personel,” ungkapnya saat rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Kapuas tahun 2023 di Mapolda Kalbar, Kamis (13/4).
Rismanto jelaskan Operasi Ketupat berlangsung selama 14 hari menjelang Hari Raya Idul Fitri dengan menyasar di seluruh tempat seperti terminal bus 29 titik, objek wisata 116 titik, pelabuhan 21 titik, bandara 4 titik, SPBU 113 titik, pusat pembelanjaan 139 titik dan masjid prioritas 933 titik.
Baca Juga:
- Tiga Maskapai Ajukan 132 Ekstra Flight di Bandara Supadio Jelang Idulfitri
- Daging Sapi Merangkak Naik Jelang Idulfitri
Ia mengingatkan kepada petugas selalu mengawasi dan mengatur serta akan dilakukan mobile untuk melihat tempat-tempat yang sepi dan jauh dari pelayanan.
Harus ada petugas minimal patroli stasioner jangan sampai ada kecelakaan karena mereka susah untuk berkomunikasi.
“Para petugas yang hadir harus ada di pos-pos, jangan sampai petugas kita tidak ada yang menjaga dan mengantisipasi kejahatan konvensional serta mengambil langkah-langkah, kemudian pelaksanaan pengawasan secara komprehensif dan turun langsung di tengah-tengah masyarakat serta melakukan patroli roda dua, roda empat dan jalan kak,” tegasnya.
Gubernur Kalbar Sutarmidji mengatakan, kelancaran arus mudik yang ramai dan jangan hanya fokus di darat tapi banyak sekali pengunjung itu dari sungai dan laut.
“Arus pulang di PLBN ini, saya sudah kunjungi arus baliknya habis lebaran ini yang dari Kabupaten Sambas bisa puluhan ribu untuk kembali bekerja,” jelasnya.
Untuk kebutuhan sembako saya rasa masing-masing daerah sudah tersedia sehingga mudah-mudahan Lebaran ini semua berjalan lancar dan aman.(tmB)