Bengkayang, BerkatnewsTV. Di bulan suci ramadan, Pengurus Mummadiyah Bengkayang membagikan paket sembako untuk warga di Kecamatan Sanggau Ledo. Diantaranya berupa beras, minyak goreng, telur, sarden, gula dan susu kaleng.
Ketua PD Muhammadiyah Bengkayang Maulidin, berharap lewat berbagi sembako dapat menjadi corong untuk membangun tali silaturahmi dengan masyarakat.
“Selain mengharap ridho dari Allah SWT, juga sebagai bentuk kepedulian serta partisipasi Muhammadiyah kepada sesama umat muslim yang memerlukan, dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahim dengan masyarakat,” jelasnya.
Pembagian sembako yang berlangsung pada Kamis (6/4) itu, para pengurus juga mengimbau masyarakat tetap menjaga Kamtibmas.
Baca Juga:
- Toleransi Concok Suku Dayak, Keluarga Muslim Hadir Saat Buka Puasa
- Aneka Takjil di Pasar Juadah Bengkayang
“Sekaligus kita imbau masyarakat agar tidak mudah terpancing isu yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan. Kami mengajak masyarakat, baik sesama muslim maupun non muslim tetap menjaga toleransi dan hubungan baik agar tidak terjadi perpecahan. Terlebih lagi agar tidak terjadi perpecahan umat muslim di Bengkayang,” harapnya.
Disamping itu Maulidin mengingatkan masyarakat tetap waspada terhadap kehadiran kelompok aliran yang dapat memecah persatuan.
“Kami juga mengimbau khususnya masyarakat muslim di Bengkayang agar tidak mudah mengikuti kelompok aliran yang belum jelas dan rawan terpapar paham radikal dan intoleransi. Jika ingin belajar atau bertanya tentang agama tanyakan kepada alim ulama yang memahami tentang agama, jangan menggali informasi atau belajar melalui sumber yang tidak jelas,” imbaunya.(lex)