Bengkayang, BerkatnewsTV. Musim hujan yang terjadi sejak Bulan Januari hingga saat ini membuat beberapa destinasi wisata riam sepi pengunjung. Seperti di Riam Palayo di Desa Cipta Karya, Kecamatan Sungai Betung lantaran sering dilanda banjir.
Pemilik kantin di Riam Palayo, Elda mengatakan musim hujan menyebabkan sepi pengunjung yang ingin bersantai menikmati pemandangan Riam.
“Sudah satu bulan lebih sepi pengunjung. Hanya ada beberapa orang datang, itupun terjadi di hari Sabtu atau Minggu. Biasanya kalau cuaca cerah masih lumayan ramai di hari biasa, apalagi hari Minggu,” tuturnya saat ditemui berkatnewsTV, Selasa (14/3).
Baca Juga:
- Banjir di Kalbar, Norsan: Lingkungan Rusak Akibat Sawit
- 1000 Paket Sembako Untuk Korban Banjir Bengkayang
Elda juga mengatakan karena hujan, debit air di Riam Palayo meningkat bahkan banjir.
“Sudah sering banjir selama musim hujan tahun ini. Hujan sedikit, air naik. Hujan deras pasti banjir. Wajar saja hanya ada beberapa orang pengunjung yang datang musim hujan ini, karena kalaupun ada pengunjung datang, mereka tidak bisa menikmati indahnya pemandangan air terjun”.
Ia berharap agar musim hujan segera selesai, agar perekonomian masyarakat di Riam Palayo kembali stabil.
“Sebab musim hujan, petani karet tidak ada penghasilan, panen sawah pun menurun drastis karena hujan membuat bulir padi bertunas/tumbuh dibatangnya sehingga tidak bisa diolah menjadi beras, juga tidak ada hasil warung karena pengunjung Riam juga sepi,” pungkasnya.(lex)