Pontianak, BerkatnewsTV. Dosen dan mahasiswa Program Studi (Prodi) Bimbingan Konseling (BK) IKIP PGRI Pontianak kembali melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM).
“PKM merupakan salah satu kegiatan Tridharma perguruan tinggi, yang digunakan oleh civitas akademika untuk menunjukkan peran aktifnya dalam pembangunan di Kalimantan Barat,” jelas Dosen Prodi BK IKIP PGRI Pontianak, Novi Andriati, Rabu (7/9).
Tujuannya yakni memberikan pelatihan kepada orang tua dalam membimbing anak berkarakter yang baik sesuai dengan moral dan norma yang berlaku.
Kegiatannya berupa penyuluhan tentang bagaimana peserta dapat mengembangkan pola asuh, terutama dalam belajar sesuai dengan perubahan zaman, sehingga tugas sebagai orang tua dapat berperan aktif dan efektif, peserta dapat meningkatkan semangat anak dalam belajar, bertingkah laku yang baik terhadap guru dan orang tua dan meningkatkan pola asuh yang demokrasi.
Baca Juga:
“PKM berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkan, peserta aktif dalam mengikuti, bertanya dan berusaha membimbing anaknya dalam bersikap jujur, tanggung jawab dan bermoral serta membantu program sekolah dengan terlibat dalam kegiatan antara orang tua dan sekolah,” tambahnya.
Hasil asesmen akhir yang dilaksanakan pada tanggal 5 September 2022, terjadi perubahan orang tua dalam menerapkan pola asuh yang demokratis, menerapkan kedisiplinan kepada anak dengan mengatur jadwal kegiatannya sehari-hari dan terliat dalam kegiatan di sekolah anak.
Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilaksanakan di Kantor Desa Sungai Bundung Laut Kabupaten Mempawah dari bulan Juni sampai September dengan jumlah peserta 34 orang dari ibu PKK.
Dosen pembimbing yang mengikuti PKM antara lain Martin, M.Pd, Dr Hastiani, M.Pd, Novi Wahyu Hidayati, M.Psi, Amelia Atika, M.Pd dan Hendrik, M.Pd.(nov)