Sanggau, BerkatnewsTV. Bupati Sanggau Paolus Hadi memberi sinyal kuat kepada jajaran Forkompimda, utamanya penegak hukum agar mengutamakan pembinaan daripada penindakan kepada para Kepala desa.
Kekhawatiran itu diutarakannya diduga terkait kasus hukum yang menjerat sejumlah Kepala Desa.
“Saya berharap kita sama-sama mendampingi dan membina. Kalau ada permasalahan selama masih bisa ditoleransi ya diingatkan, diperbaiki,” harapnya usai melantik 23 Kepala Desa periode 2022-2027 di halaman kantor Bupati Sanggau, Kamis (4/8) pagi.
Baca Juga:
- 55 Calon Kades Tes Tertulis Diminta Sportif di Pilkades
- Peran Camat Hingga Kades Bantu Tuntaskan Stunting
Pendampingan kepada para kepala desa, dikatakan Bupati sangat penting agar roda pemerintahan di desa dapat berjalan dengan baik.
“Kecuali kalau sudah didampingi tapi tidak juga mau berubah ya apa boleh buat, karena memang para kades inikan ada juga yang baru, mungkin pemahaman mereka masih ada yang kurang atau saking semangatnya jadi lupa rambu-rambu yang harus dipatuhi,” ujarnya.
Bupati mengingatkan kepada para kades untuk terus belajar dengan aturan-aturan yang ada. Jangan sampai mengambil kebijakan yang melampaui kewenangannya atau melanggar aturan.
“Saya ingarkan para kades, teruslah belajar, pahami aturan yang ada. Kalau ada yang kurang paham koordinasikan dengan dinas terkait,” pintanya.(pek)