Description

Cara Upload Video youtube Melalui Hp dan Laptop

Ilustrasi desain BerkatnewsTV
Ilustrasi desain BerkatnewsTV

BerkatNewsTV Youtube menjadi salah satu aplikasi yang dapat menghasilkan uang. Apa benar youtube dapat menghasilkan uang? Tentu saja benar dong, dengan syarat anda harus konsisten upload video pada channel anda. Lantas bagaimana cara upload video pada youtube? Nah, berikut artikel yang membahas “ Cara Upload Video youtube Melalui Hp dan Laptop “.

Youtube bermula dikembangka pada tanggal 14 Februari 2005, namun pada awal-awal tahun perilisan youtube belum banyak diminati oleh pengguna sosial media.

Dengan seiring berkembangnya teknologi, youtube juga mulai mengembangkan aplikasi dengan menambahkan beberapa fitur serta memberikan penghasilan bagi pengguna yang mengupload video atau konten-konten yang menarik.

Sehingga para pengguna kini berlomba-lomba untuk membuat konten-konten yang menarik agar dapat menghasilkan uang dari youtube.

Sekarang sudah banyak pengguna atau yang biasa disebut dengan youtuber menghasilkan uang dari mengupload video mereka ke akun youtube.

Selain dapat menghasilkan uang, anda juga dapat mengupload video dengan tujuan dokumentasi, kenang-kenangan serta tugas sekolah yang diberikan oleh guru anda.

Bagi anda yang belum pernah upload video atau bisa dikatakan pemula yang ingin mencoba mendapatkan uang dari akun youtube ini tentu belum mengetahui bagaimana cara mengupload video yang telah anda buat.

Oleh karena itu, anda yang pemula harus tau bagaimana cara mengupload video. Berikut cara upload video pada youtube yang dapat anda lakukan melalui laptop maupun hp.

Cara Upload Video youtube Melalui Hp dan Laptop

Ada dua cara yang dapat anda lakukan untuk mengupload video di youtube. Yang pertama anda dapat upload menggunakan hp dan yang kedua anda dapat upload melalui laptop.

Upload Video youtube Lewat Laptop atau PC

  • Bagi anda yang belum memiliki akun youtube, anda dapat mendaftar terlebih dahulu.
  • Bagi yang sudah ada akun youtube dapat langsung login atau masuk kedalam aplikasi youtube yang ada di laptop atau PC anda.
  • Bila sudah berada di halaman utama, anda dapat klik opsi yang ada di pojok kanan atas dan klik tombol icon “ Create “.
  • Setelah itu, pilih “ Upload Video “ dan cari file video yang ingin anda upload di galeri laptop atau PC anda.
  • Tunggu hingga proses upload selesai kemudian simpan video di draf.
  • Tulislah penjelasan mengenai video yang akan anda upload agar pengguna lain dapat membaca dan mengetahui video apa yang anda publish, seperti judul video, detail video, thumbnail video dan deskripsi video.
  • Kemudian, tentukan pengguna yang dapat menonton konten video yang anda buat, semisalnya konten untuk anak-anak atau konten umum yang bukan konsumsi anak-anak.
  • Setelah semua selesai di isi dan ditentukan lanjut dengan tekan tombol “ Next “.
  • Setelah klik tombol “ Next “ anda akan di bawa ke menu “ Monetisasi “.
  • Jika anda mengaktifkan monetisasi melalui program youtube partner, anda dapat mengaktifkan dan menonaktifkan monetisasi pada video yang anda buat.
  • Masuk ke menu elemen, anda dapat menambahkan beberapa elemen yang dibutuhkan pada video youtube yang anda buat seperti, “ End Screen “ dan “ Add Cards “.
  • Lalu, klik tombol “ Next “ dan pilih “ Public “.
  • Aturlah waktu public video anda sesuai yang anda inginkan.
  • Kemudian tekan opsi “ Publish “ yang terdapat di pojok kanan bawah.
  • Video anda akan terpublish sesuai jadwal tayang yang anda atur tadi.
  • Selesai.

Cara yang dilakukan memalui laptop atau PC memang sedikit panjang dari pada melalui ponsel cerdas. Namun, cara tersebut tidak sesulit yang dipikirkan kok.

Upload Video ke Youtube Via Hp

  • Jika anda yang belum memiliki akun youtube, anda dapat mendaftar akun youtube terlebih dahulu.
  • Namun, jika sudah ada akun youtube, anda dapat langsung login atau masuk kedalam aplikasi youtube yang ada pada hp anda.
  • Klik ikon “ + “ yang terdapat pada bagian bawah tengah layar.
  • Lalu, pilih “ Upload Video “ dan cari file video pada galeri ponsel yang akan anda upload.
  • Anda dapat menambahkan penjelasan mengenai video yang anda buat dengan menambahkan seperti judul video, detail video, thumbnail video dan deskripsi video serta menambahkan ke playlist.
  • Klik “ next “ untuk lanjut ke proses berikutnya.
  • Lalu, tentukan penonton yang dapat menonton konten video yang anda buat, semisalnya konten untuk anak-anak atau konten umum yang bukan konsumsi anak-anak.
  • Jika sudah, klik tombol “ Upload “ yang ada di pojok kanan atas.
  • Tunggu hingga proses upload atau publish video selesai hingga berhasil ter-upload.

Cukup mudah dan langkah-langkahnya lebih sedikit dibanding menggunakan laptop atau PC bukan?

Jadi anda lebih memilih upload video youtube melalui hp atau laptop ni?.