Sintang, BerkatnewsTV. Bupati Kayong Utara Citra Duani akhirnya menemukan tambatan hatinya seorang gadis Desa Nanga Serawai Kecamatan Serawai di Kabupaten Sintang bernama Yayuk Winarti.
Keduanya pun melangsungkan pernikahannya pada Kamis (17/3) pagi di Desa Nanga Serawai. Dan untuk sampai ke tanah kelahiran calon istri, Citra harus menempuh perjalanan ratusan kilometer dari Sukadana Kabupaten Kayong Utara dan melewati lima kabupaten di Kalbar.
Menariknya, resepsi pernikahan Citra Duani – Yayuk dikemas tidak seperti layaknya pesta seorang pejabat maupun anak pejabat.
Namun, terlihat sederhana seperti masyarakat umum. Bahkan hanya berlangsung di halaman Kantor Camat Serawai yang telah dipasang tenda bernuansakan warna hijau kuning dan menempatkan sejumlah meja bulat untuk para tamu undangan.
Begitu pula dekorasi pelaminan pengantin bernuansakan kreasi dengan bunga-bunga plastik yang dipasang di beberapa pilar.
Terlihat juga hadir dua orang bupati yakni Bupati Sintang Jarot Winarno dan Bupati Melawi Dadi Sunarya serta beberapa anggota DPRD Sintang, Melawi dan DPRD Kalbar maupun tokoh masyarakat Serawai.
Baca Juga:
- Pedang Pora dan Tradisi Adat Sambut Kapolres Sintang
- Bandara Tebelian Sintang Diresmikan, Jokowi: Untuk Kelancaran Konektivitas
Citra juga memboyong sejumlah kepala OPD, anggota DPRD Kayong Utara serta petinju dunia asalah Kayong Utara Daun Yordan.
“Selamat menempuh hidup baru semoga menjadi keluarga yang langgeng, sakinah, mawadah, warahmah,” ucap Jarot.
Camat Serawai Rafael tak menyangka daerahnya dijadikan tempat pesta pernikahan Bupati Kayong Utara Citra Duani.
“Jujur, sangat surprise kami khususnya warga kecamatan karena sosok seorang setingkat bupati mau melangsungkan acara pernikahan di udik walaupun itu kecamatan. Kita tahu lah Serawai kecamatan yang lumayan jauh dari kabupaten, boleh dibilang di ujung negeri namun beliau mau melangsungkan acara sakral pernikahannya di sini,” tuturnya.
Apalagi disebutkan Rafael, pernikahan bukan berlangsung di gedung besar melainkan di halaman kantor Camat Serawai.
“Saya merasa tersanjung, merasa mendapat penghormatan dari seorang bupati bersama seluruh krunya karena telah memilih serawai dan halaman kantor kita sebagai tempat untuk melangsungkan pernikahannya. Kalau kita pikir setingkat bupati, apalagi sangat jauh dari Kayong bisa saja di tempat yang mewah seperti di kabupaten atau mungkin provinsi,” ujarnya.
Pesta pernikahan Citra Duani – Yayuk berdampak positif terhadap roda ekonomi Kecamatan Serawai.
“Income Serawai jelas ada karena semua penginapan penuh sampai tidak cukup untuk menampung mereka. Jelas ini jadi kebanggaan masyarakat Serawai banyak dikunjungi orang-orang penting yang tak diduga,” ujarnya.(sus/tmB)