Sanggau, BerkatnewsTV. Bupati Sanggau Poulus Hadi mengutarakan kekecewaannya kepada PT. Telkom Sanggau saat memimpin rapat evaluasi rencana aksi Kabupaten Layak Anak (KLA) Kabupaten Sanggau yang digelar di lantai dua Bappeda Sanggau, Selasa (30/1) kemarin.
Kekecewaan orang nomor satu di jajaran Pemkab Sanggau itu dipicu tidak pernah hadirnya PT. Telkom saat rapat membahas KLA yang digelar Pemerintah Kabupaten Sanggau.
“Saya minta buatkan surat tujukan kepada Telkom, tulis disurat itu bahwa saya Bupati Sanggau kecewa, tulis saja seperti itu,” pinta Bupati kepada Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AKB) Sanggau Aloysius Yanto yang duduk persis disamping Bupati saat rapat digelar.
Bupati menyindir PT. Telkom dengan menyebut perusahaan tersebit tidak memiliki hati nurani dengan Pemerintahan di Sanggau.
Baca Juga:
“Saya ingatkan, kalau bekerja di Sanggau ini jangan hanya pandai nyari makan jak, tapi juga harus punya hatilah untuk bantu Sanggau,” pungkas PH.
Sementara itu, Kabid Perlindungan Anak dan Kesejahteraan Keluarga pada Dinas Sosial P3AKB Sanggau, Ina Monowarina menyampaikan bahwa pihaknya berkali-kali mengundang PT. Telkom untuk menghadiri rapat KLA, namun undangan dari Dinas tidak pernah ditanggapi oleh pihak PT. Telkom.
“Padahal kami sangat berharap PT. Telkom hadir karena mereka punya program yang namanya Telkom sahabat anak disingkat Tesa. Kita ingin mendapatkan informasi dari situ. Kalau Pemda kan kami sudah punya nomer telpon aduannya, yang kami ingin tahu itu dari pihak swasta,” ungkapnya.
Sementara itu, pihak PT. Telkom belum bisa dikonfirmasi mengenai kekecewaan Bupati tersebut. Nomor telepon kantor PT. Telkom belum mendapatkan respon dari petugas. (pek)