Ketapang, BerkatnewsTV. Dua hari tim SAR gabungan sedang melakukan operasi SAR terhadap Kiki (29) warga Dusun Kelik Tua Kecamatan Nanga Tayap di Kabupaten Ketapang.
Korban tenggelam saat hendak menyeberangi Sui Pawan di Kecamatan Nanga Tayap menggunakan sampan kato.
“Peristiwa naas itu terjadi Sabtu (20/3) siang kemarin,” ungkap Kepala Basarnas Pontianak Yopi Haryadi, Minggu (21/3).
Korban ketika itu sambung Yopi hendak mengantarkan bibit kelapa sawit miliknya menyeberangi sungai namun hingga sore korban tidak kunjung kembali.
Baca Juga:
- Warga Manis Mata Ditemukan Tenggelam di Sui Jelai
- Marah Dituding Mencuri, Warga Bakar Kantor PT Arthu
“Kerabat dan warga yang khawatir kemudian melakukan pencarian dan dijumpai sampan kato miliknya dalam keadaan tenggelam namun Kiki tidak berada di sekitar sampan,” tuturnya.
Yopi sebutkan belum mengetahui penyebab sampan kato milik korban tenggelam.
“Kami masih fokus mencari korban. Hingga hari kedua ini mulai melakukan pencarian permukaan dengan cakupan pencarian seluas 1 NM ( 1.8 Km ),” jelasnya.
Operasi SAR juga melibatkan kerabat korban maupun warga sekitar selain tim SAR dari Pos SAR Ketapang, Polsek dan TNI.(wes/tmB)