Pontianak, BerkatnewsTV. Sejumlah bakal pasangan calon (bapaslon) yang maju bertarung di tujuh daerah pilkada menyatakan komitmennya untuk menjaga kamtibmas dan menerapkan protokol kesehatan.
Pernyataan itu dideklarasikan dihadapan Kapolda Kalbar, Gubernur Kalbar, Pangdam XII Tanjungpura, KPU dan Bawaslu saat silahturahmi kamtibmas, Kamis (17/9).
Kapolda Kalbar Irjen Pol R. Sigid Tri Hardjanto melalui Kabid Humas Kombes Pol Donny Charles Go mengatakan kegiatan ini merupakan inisiasi Polda Kalbar yang sudah dilaksanakan untuk ke tiga kalinya untuk mewujudkan pilkada yang aman, bermartabat dan sehat di Kalbar.
Baca Juga:
- Maju Pilkada, Empat Anggota Dewan Kalbar Mundur
- Covid Bertambah. Harrison: Jauhi yang tak Pakai Masker
“Ini merupakan pertemuan yang ke tiga kalinya dalam kesiapan menghadapi Pilkada serentak 2020, mengangkat tema mewujudkan Pilkada yang aman, bermartabat dan sehat. Dengan melibatkan 23 bakal pasangan calon Pilkada,” katanya.
Ia melanjutkan, terkait arahan jajaran forkopimda antara lain menekan pencegahan wabah Covid-19 dengan menerapkan pendisplinan protokol kesehatan kepada pelaksanaan pemilu, para pasangan calon yang akan berkompetisi dan masyarakat.
Selain itu, juga pemberian materi oleh KPU Provinsi Kalbar mengenai penyelenggaraan pilkada yang sesuai dengan protokol kesehatan.
Bawaslu dengan materi penindakan penyelenggaraan pada masa tahapan kampanye khususnya pelanggaran protokol kesehatan dan pemateri dari Dinas Kesehatan mengenai kebijakan pemerintah dalam upaya pencegahan Covid-19.
Donny menyebutkan Polda Kalbar berencana akan mengadakan kembali pertemuan dengan sasaran para insan pers yang ada di Kalbar.
Salah satu alasanya karena para insan pers berkontribusi besar dalam mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman, bermartabat dan sehat untuk Provinsi Kalbar.(rls/tmB)