Pontianak, BerkatnewsTV. Erry Iriansyah terpilih secara aklamasi memimpin DPD Partai Golkar Kubu Raya periode 2020 – 2025.
Erry yang merupakan calon tunggal, dipilih pemegang suara dari 9 Pimpinan Kecamatan (PK) secara musyawarah mufakat lewat Musda V DPD Golkar Kubu Raya, Minggu (19/7) di Gedung Zamrud Khatulistiwa.
Erry pun berjanji akan merangkul kader-kader Golkar, yang senior maupun milenial untuk tetap duduk di komposisi kepengurusannya.
“Saya ingin merangkul duduk bersama semua kader, baik yang tidak aktif bahkan yang sudah keluar. Saya ingin padukan yang senior maupun milenial duduk di kepengurusan. Saya sudah minta waktu satu bulan untuk menyusun kepengurusannya,” janjinya.
Erry juga targetkan Pemilu 2024 mendatang dapat menaikan enam kursi. Untuk wujudkan ini maka ia akan konsolidasi kader dan karaterdes tingkat desa.
“Jadi setelah kepengurusan kabupaten, saya akan bentuk kepengurusan tingkat kecamatan kemudian tingkat desa yakni karakterdes untuk enam bulan kedepan,” ujarnya.
Baca Juga:
- Anak Korban Puting Beliung Trauma. Ratusan Balita dan Bumil Kekurangan Gizi
- Kisah Menegangkan Korban Puting Beliung. 4 Bulan Bangun Rumah, 10 Menit Roboh
Erry yang juga anggota DPRD Kalbar ini memastikan akan melakukan komunikasi dengan anggota fraksi Partai Golkar yang duduk di lembaga DPRD Kubu Raya.
“Supaya apa yang menjadi target kami bisa tercapai. Maka saya butuh dukungan semua. Jadikan Golkar energi baru di Kubu Raya dan Kalbar,” harapnya.(lan/mul)