loading=

Pelantikan Pejabat Eselon II Sanggau Menunggu SK BKN

Bupati Sanggau Paolus Hadi

Sanggau, BerkatnewsTV. Hingga hari ini, Bupati Sanggau Paolus Hadi belum juga melakukan pelantikan pejabat eselon II yang telah dinyatakan lulus seleksi. Alasannya karena dirinya belum menerima surat balasan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

“Saya belum menerima surat balasan dari BKN. Kalau mereka (BKN) setuju ya tinggal dilantik. Sampai hari ini belum,” jelasnya.

PH sapaan akrabnya berharap secepatnya mendapatkan surat balasan dari BKN terkait tiga nama dimasing-masing jabatan yang diusulkan tersebut.

“Saya berharapnya cepat sebelum Oktober ini, tapi tidak tahu ni. Kalau belum ada, ya belum bisa dilantik,” pungkasnya.

Diketahui BKPSDM telah mengumumkan tiga nama yang dinyatakan Pansel lolos seleksi terbuka (open bidding) jabatan eselon II pada 22 Agustus lalu di setiap jabatan yang dilamar.

Untuk jabatan Staf Ahli Bupati Sanggau bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, pertama Rizma Aminin dengan nilai 79, 944, edua Yakobus dengan nilai 77, 676 dan ketiga Inosensius Nono dengan nilai 77,188.

Jabatan Staf Ahli Bupati Sanggau bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, pertama Rizma Aminin dengan nilai 80,404, kedua Eka Pria Saputra dengan nilai 79,732, ketiga Wayah Untung dengan nilai 75.016.

Jabatan Asisten Pemerintahan, Hukum dan Hak Asasi Manusia, pertama Yakobus dengan nilai 79,436, kedua Wellem Suherman dengan nilai 76,396, ketiga Miko Martoyo dengan nilai 75,132.

Jabatan Kepala Dinas Perhubungan, pertama Anselmus dengan nilai 68,668, kedua, Lubar dengan nilai 67,476, ketiga Lovianus Anus dengan nilai 64,380.

Jabatan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP), pertama Alipius dengan nilai 84,644, kedua Eka Pria Saputra dengan nilai 78,332, ketiga Zaenal dengan nilai 77,828.

Jabatan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, pertama Didit Richardi dengan nilai 90,792, kedua Jemain dengan nilai 72,136, ketiga Kubin dengan nilai 67,024.

Dan terakhir, jabatan Kepala Badan Pendapatan Daerah, pertama, Wellem Suherman dengan nilai 75, 856, kedua Martinus Marono dengan nilai 69,888, ketiga Iskandar Nurdin dengan nilai 68,688.(dra)