Sanggau, BerkatnewsTV. Saat ini jabatan Sekda Sanggau dan beberapa kepala OPD sedang melalui proses open bidding (lelang terbuka) di pansel dan usulan ke BKN. Transparansi dan objektivitas Bupati selaku user pun diuji dalam menentukan dan memutuskan calon yang layak, kredibel dan berintegritas.
Namun Bupati Sanggau, Paolus Hadi pun menjamin akan tetap memilih yang tertinggi dan yang terbaik berdasarkan hasil pansel dan BKN.
“Saya sudah mendapatkan persetujuan dari BKN pusat, supaya segera dilakukan dan sudah ada juga Panselnya, sudah ada jadwal. Intinya yang tertinggi, yang terbaik. Walaupun dalam aturan tidak ada mewajibkan. Tapi itu adalah sebuah konsekuensi dari sebuah penilaian, yang terbaik itulah dia,” tegasnya, Rabu (11/9).
Lantas untuk open bidding jabatan eselon II lainnya seperti kepala OPD.
“Tiga orang yang terpilih itu sudah yang terbaik, meskipun nanti bukan nilai yang tertinggi, tapi ya kalau sudah yang terbaik kita cobalah yang terbaik,” jelasnya.
Hal itu menurut Paolus, juga berlaku untuk jabatan Sekda. Ia tidak ingin menghilangkan harapan tiga orang yang dinyatakan lolos.
Wakil Ketua DPRD Sanggau, Hendrikus Bambang berharap proses open bidding berjalan transparan. Apapun hasilnya nanti dapat dipahami sebagai yang terbaik untuk dipilih
“Keterbukaan dalam open bidding juga perlu. Karena dalam seleksi terbuka ini kita mendapatkan satu tokoh, satu pejabat yang betul-betul kita ketahui bersama-sama kemampuan dan kapasitasnya,” katanya.(dra)