Lima Napi Positif TBC, Lapas Klas IIB Screening Warga Binaan dan Pengunjung

Lapas Klas IIB Singkawang adalah menscreening warga binaan serta para pengunjung pada Senin (18/3) dalam rangka memperingati Hari Tuberkolusis (TBC) se-dunia yang jatuh pada setiap tanggal 24 Maret. Foto: Mizar

Singkawang, BerkatnewsTV. Lima narapidana Lapas Klas II B Singkawang dinyatakan positif terienfeksi virus Tuberkolusis TBC.

“Dari lima napi yang positif TBC kita lakukan pengobatan hingga memang benar – benar sembuh,” kata Plt Kepala Lapas Kelas II B Singkawang Walid.

Kelima napi itu pun juga ditempatkan di dalam sel tersendiri untuk menghindari penularan kepada napi yang lain.

“Maka guna mengantisipasi penularan penyakit TBC kita selalu melakukan sosialisasi ke kamar – kamar untuk melakukan pola hidup sehat,” jelasnya.

Salah satu yang dilakukan Lapas Klas IIB Singkawang adalah menscreening warga binaan serta para pengunjung pada Senin (18/3) dalam rangka memperingati Hari Tuberkolusis (TBC) se-dunia yang jatuh pada setiap tanggal 24 Maret.

“Ini untuk pendataan pengunjung serta mengantisipasi langkah dini pencegahan TBC di Lapas,” jelasnya.

Sementara itu Kepala Divisi Pemasyarakatan Kalbar Suprobowati mengatakan peringatan hari TBC se dunia di Lapas Klas II B Singkawang lantaran merupakan Lapas yang paling bagus dalam kesehatan.

“Start awal peringatan TBC Kita lakukan di Lapas singkawang karna lapas singkawang merupakan Lapas terbaik dalam segi kesehatan,” katanya.

Suprobowati mengatakan nantinya Lapas Singkawang akan menjadi pilot project dalam rangka pembangunan Puskesmas di Lapas.(mzr)