Sanggau, BerkatnewsTV. Pemerintah Kabupaten Sanggau bakal melayangkan surat ke sejumlah perusahaan swasta yang beroperasi di Kabupaten Sanggau agar mengucurkan CSR nya untuk membantu program Open Defecation Free (ODF) atau stop buang air besar sembarangan dengan membangun WC.
“Perusahaan kita minta terlibat dan berperan aktif, bisa melalui CSR perusahaan untuk membangun sarana sanitasi yang memadai,” kata Wakil Bupati Sanggau Susana Herpena.
Untuk memastikan ketelibatan perusahaan, Pemerintah Kabupaten Sanggau sedang mempertimbangkan menyurati perusahaan untuk berperan lebih nyata dalam mendukung ODF.
Baca Juga:
“Nanti kita lihat regulasinya seperti, kalau memang dimungkin kita surati. Kami tegaskan bahwa program ODF atau stop buang air besar ini bukan hanya tanggungjawab Pemerintah tapi kita semua, termasuklah masyarakat dan pihak swasta,” ungkapnya.
Susana meminta semua pihak berperan aktif mengkampanyekan program ODF atau bebas buang air besar sembarangan ini secara intens dan kontinu agar tercipta linglungan masyarakat yang bersih dan sehat.
“Bagi desa-desa yang 100 persen sudah bebas ODF kita pertimbangkan memberikan reward berupa dukungan penuh membangun desa tersebut dengan berbagai program Pemerintah, baik berupa infrastruktur, kesehatan maupun pendidikannya kita perkuat,” pungkas Susana. (pek)