loading=

RTLH Kolaborasikan CSR

RTLH Kolaborasikan CSR
Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie usai mengikuti Rakor Penyelenggaraan Pemda secara virtual, Senin (17/3/2025) salah satu yang dibahas adalah pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Foto: uck/berkatnewstv

Singkawang, BerkatnewsTV. Pemerintah Kota Singkawang akan menggandeng pihak swasta untuk menjalankan program pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Singkawang.

Diketahui, pemerintah pusat telah mencanangkan tiga juta pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Indonesia.

“Tadi baru selesai zoom meeting bersama beberapa Kementerian terkait dalam pembahasan di mana asta citanya Bapak Presiden, salah satunya implementasi pembangunan 3 Juta Rumah dan pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan Gratis,” jelas Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie usai mengikuti Rakor Penyelenggaraan Pemda secara virtual, Senin (17/3).

Dia menyebutkan program RTLH di Kota Singkawang ini akan terus digencarkan dengan turut berkolaborasi melalui CSR.

Baca Juga:

“Kalau di Singkawang, kita sudah siap. RTLH yang dibangun seperti tahun-tahun sebelumnya. Kita juga ada upaya penggalangan yaitu dapat melalui CSR, semoga bisa terus dikolaborasikan,” terang dia lagi.

Pemerintah Kota Singkawang juga akan segera melakukan pemetaan yang menjadi lahan pemerintah. Agar dapat diupayakan pembangunan rumah bagi masyarakat yang tidak mempunyai lahan.

Kemudian untuk program pemeriksaan kesehatan gratis Di Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie menyampaikan akan menggelar launching resmi pada 21 Maret mendatang.

“Pelaksanaan pemeriksaan kesehatan gratis di Singkawang sejatinya telah dilaksanakan sejak bulan Februari,” ujarnya.

Ia pun mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Singkawang, untuk ikut berpartisipasi di dalamnya. Yang diharapkan dapat menjadi upaya deteksi dini gambaran kesehatan tubuh masing-masing.(uck)