Cegah Kecurangan Jelang Idulfitri, SPBU Diawasi Ketat

Polres Singkawang menurunkan personelnya untuk mengawasi ketat seluruh SPBU di Singkawang. Foto: uck
Polres Singkawang menurunkan personelnya untuk mengawasi ketat seluruh SPBU di Singkawang. Foto: uck

Singkawang, BerkatnewsTV. Polres Singkawang menurunkan personelnya untuk mengawasi ketat seluruh SPBU di Singkawang.

Pengawasan ini dalam rangka untuk mencegah terjadinya kecurangan penjualan BBM di SPBU menjelang Idulfitri.

“Langkah ini diambil guna memastikan tidak ada praktik kecurangan yang dapat merugikan konsumen,” tegas Kasat Reskrim Polres Singkawang Iptu Dedi Sitepu, Jumat (5/4).

Baca Juga:

Dijelaskan dia, bahwa pengecekan ini merupakan bagian dari upaya pencegahan terhadap praktek kecurangan di sektor energi.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap liter bahan bakar yang dibeli oleh masyarakat sesuai dengan sebenarnya. Dan tidak terjadi manipulasi yang merugikan oleh SPBU di Singkawang.,” terangnya.

Langkah-langkah seperti ini, kata Dedi Sitepu, diharapkan dapat memberikan rasa percaya kepada masyarakat.

Terhadap transaksi di SPBU terutama dalam menyambut momen penting seperti Idulfitri yang tinggal beberapa hari lagi.(uck)