Sintang, BerkatnewsTV. Jalan Cadika di Desa Baning Kota, Kecamatan Sintang akan segera diperbaiki oleh Pemkab Sintang, setelah tujuh tahun dalam kondisi rusak parah.
Akibatnya, jalan tersebut tidak bisa difungsikan untuk akses infrastruktur baik kendaraan maupun pejalan kaki. Bahkan, jalan ini hampir setiap harinya tergenang air.
Kondisi tersebut sering menuai protes bagi warga setempat karena rumah mereka rerata tergenang air hingga selutut orang dewasa.
Bahkan saking emosinya masyarakat hingga ditanam pohon pisang ditengah ruas jalan itu.
Baca Juga:
- Warga Kampong Seberang Blokade Jalan Pasang Spanduk Midji Merampot
- Jarot Minta Camat Baru Amankan Kebijakan
Bupati Sintang Jarot Winarno berjanji bahwa awal Desember 2022 ruas jalan tersebut mulai dikerjakan menggunakan dana inflasi dari Dinas PU.
“Saat ini sudah mulai membuka jalan, awal Desember ini jalan Cadika sudah mulai bisa dikerjakan dengan menggunakan dana inflasi,” jelasnya saat meninjau Jalan Candika, Rabu (9/11).
Bahkan disebutkan Jarot, ijin dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) juga sudah kelua.
“Untuk gorong-gorong yang akan dipasang di jalan nasional juga sudah siap,” jelasnya.(anty)