Salat Idul Adha akan Digelar di Lapangan Terbuka

Ketua umum PHBI Sanggau Akhmad Saukani rapat pelaksanaan Salat Idul Adha yang memutuskan akan berlangsung di lapangan terbuka yakni halaman Kantor Bupati Sanggau.
Ketua umum PHBI Sanggau Akhmad Saukani rapat pelaksanaan Salat Idul Adha yang memutuskan akan berlangsung di lapangan terbuka yakni halaman Kantor Bupati Sanggau. Foto: ist

Sanggau, BerkatnewsTV. Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Sanggau memastikan akan melaksanakan Salat Idul Adha 1443 Hijriah di lapagan terbuka yakni di halaman Kantor Bupati Sanggau.

Kepastian itu terungkap berdasarkan hasil rapat pengurus PHBI Kabupaten Sanggau yang digelar di Masjid Jamik Bersejarah Sultan Ayub Sanggau, Kamis (9/6) pagi.

Namun, PHBI mengoordinasikannya dengan Pemerintah Kabupaten Sanggau untuk melaksanakan Salat Idul Adha.

Baca Juga:

“Hasil rapat hari ini akan kami sampaikan kepada pak Bupati sebagai Kepala Pemerintahan di Daerah,” ujar Ketua Umum PHBI Sanggau H. Akhmad Saukani.

Saukani menjelaskan, bertindak selaku imam Salat Idul Adha Hijriah adalah H. Akhwanudin dan Khotib H. Samad Harianto.

“Untuk petugas salat id sudah kita tentukan. Mudah-mudahan nanti berjalan aman dan lancar,” harap dia.

Kepada para jamaah yang akan mengikuti Salat Idul Adha 1443 Hijriah di lapangan terbuka, Saukani mengingatkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes).

“Kami juga akan menyiapkan masker dan handsanitizer untuk para jamaah,” pungkasnya.(pek)