Pontianak, BerkatnewsTV. Golkar Kalbar mulai tancap gas mempersiapkan strategi menghadapi agenda politik besar yakni pileg dan pilpres yang akan dihelat tahun 2024 mendatang.
Kepastian itu disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Kalbar Maman Abdurrahman saat halal bihalal bersama pengurus dan kader Golkar Kalbar, Sabtu (7/5) Gedung Zamrud Khatulistiwa.
“Prioritas pertama Golkar adalah pileg dan pilpres kalau pilkada kan akhir tahun 2024. Jadi mari kita semua satukan frekuensi, samakan spirit, samakan semangat bahwa kita hanya punya satu tujuan dan satu kepentingan, yaitu bagaimana caranya di 2024 Partai Golkar bisa sukses dan meraih kemenangan,” tegasnya.
Diakui Maman, pileg dan pilpres 2024 akan membutuhkan energi dan daya pikir ekstra, maka Golkar harus membuat skala prioritas agar strategi pemenangan bisa optimal dan maksimal diterapkan.
Salah satu strategi Golkar memenangkan Pileg dan Pilpres yakni membentuk kader penggerak teritorial desa (Karakterdes) di seluruh kabupaten/ kota se Kalbar dengan jumlah total 20 ribu orang.
“Tahapan menuju pileg, pilpres dan pilkada harus sudah dipersiapkan. Bagaimana caranya kita harus mengembalikan kejayaan dan memenangkan Partai Golkar,” tegasnya.
Baca Juga:
Diakui Maman dalam berorganisasi terdapat dinamika yang terjadi hampir di seluruh daerah, termasuk yang menimpa partai senior ini.
Namun sebagai pimpinan partai, Maman meminta semua kader dan pengurus bersikap dewasa dan tidak menjadikan dinamika yang ada sebagai hambatan menuju suksesi Golkar yakni sukses pileg, sukses pilpres dan sukses pilkada.
“Mari jadikan dinamika itu sebagai sebuah proses, jangan dimasukan ke hati. Karena dalam satu organisasi, saya sebagai ketua DPD tidak akan bisa memuaskan semua orang. Itu sebuah konsekuensi, sebuah fakta. Artinya apa, karena pasti akan ada yang kecewa. Tetapi yakin dan pahamilah bahwa, apapun yang terjadi dalam proses ke depan semangatnya adalah untuk membesarkan Partai Golkar,” pungkasnya.
Halal bihalal ini menurut Maman momen bagi seluruh kader Golkar untuk bersatu. Ia menyatakan meminta maaf lahir dan batin jika terdapat kesalahan.
“Kalau kemarin-kemarin saya ada salah atau hal yang gimana, dengan segala kerendahan hati saya minta maaf. Dihari baik bulan baik ini kita kalikan nol semua,” ajaknya.(rob)