loading=

Korsleting Kabel Akibatkan Dua Speedboat Terbakar, Dua Orang Alami Luka

Dua speedboat yang sedang terparkir di sebuah pangkalan yang berada di Desa Rasau Jaya Umum tiba-tiba terbakar
Dua speedboat yang sedang terparkir di sebuah pangkalan yang berada di Desa Rasau Jaya Umum tiba-tiba terbakar. Foto: ist

Kubu Raya, BerkatnewsTV. Dua speedboat yang sedang terparkir di sebuah pangkalan yang berada di Desa Rasau Jaya Umum tiba-tiba terbakar, Sabtu (7/5) sekitar pukul 18.30 wib.

Kejadian ini membuat warga sekitar gempar sebab disaat warga sedang dalam suasana lebaran. Spontan warga berhamburan untuk menyaksikan kejadian tersebut.

“Kebakaran dikarenakan percikan api dari kabel aki yang kendor sehingga menyambar uap BBM yang sedang diisi driver,” ungkap Kepala Desa Rasau Jaya Umum, Iwan Kurnia Putra dihubungi BerkatnewsTV, Sabtu (7/5) malam.

Baca Juga:

Saat itu sambung Iwan, Dwi Santoso pemilik speedboat bersama rekannya Ferengki akan mengisi BBM jenis pertalite. Dwi Santoso mengisi BBM jenis pertalite menggunakan selang dari jerigen diatas kap speedboat sebanyak 180 liter.

Sedangkan Ferengki saat itu membetulkan kabel aki yang dalam kondisi kendor. Namun tiba tiba kabel aki yang dilekatkan di aki memercikan api sehingga langsung menyambar uap BBM yang sedang diisi.

“Akibatnya terjadi kebakaran speedboat 200 PK dan langsung merambat ke speedboat 500 PK pemilik warga Pontianak yang letaknya tidak jauh,” tuturnya.

Akibat kejadian itu, Dwi Santoso mengalami luka bakar ringan akibat benturan reling kaca spead namun sudah di tangani RSUD Kubu Raya. Sedangkan Ferengki mengalami luka bakar ringan. Dan keduanya sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit.

Tim dari Pemadam RESCUE SAR dan Damkar (MPA) Desa Rasau Jaya Umum turut upaya melakukan pemadaman api.(rob)