IMI Kalbar Targetkan Medali Emas di PON Papua

Pengurus IMI Kalbar saat konfrensi pers keberangkat atlet Kalbar menuju PON XX Papua.
Pengurus IMI Kalbar saat konfrensi pers keberangkat atlet Kalbar menuju PON XX Papua. Foto: ist

Pontianak, BerkatnewsTV. Pengprov IMI Kalbar menargetkan medali emas dapat diperoleh dari atlet balap motor Kalbar yang akan berlaga di PON XX Papua.

Ketua Pengprov IMI Kalbar Yuliansyah mengatakan Kalbar berhasil lolos di kelas per orangan dan beregu untuk usia 20 tahun kebawah dengan CC 150 atau standar.

“Atlet yang berhasil lolos yakni Aji asal Ketapang dan Fahri dari Pontianak,” ungkap saat konfrensi pers, Sabtu (25/9) di Sekretariat IMI Kalbar.

Yuliansyah optimis Aji dan Fahri dapat bersaing di ajang PON XX Papua mengingat keduanya telah memiliki pengalaman yang mumpuni di duni balap motor.

Baca Juga:

“Iya keduanya sudah tidak asing lagi di tingkat nasional bahkan jam terbangnya sudah tidak diragukan lagi. Jadi, kita optimis keduanya bisa meraih medali,”” harapnya.

Atlet IMI Kalbar disebutkan Yuliansyah akan berangkat ke Papua pada Kamis (30/9) mendatang.

Pihaknya juga telah memberikan bantuan biaya transportasi kepada atlet IMI Kalbar yang akan berjuang di PON XX Papua.

“Untuk tambahan mereka lah selama berada di sana. Ada juga bantuan dari Bupati Bengkayang. Semoga ini dapat bermanfaat untuk kebutuhan para atlet IMI Kalbar selama berada di sana,” pungkasnya.(rob)