Sutarmidji Berharap Ustad Abdul Somad Kembali Datang ke Kalbar

Gubernur Kalbar Sutarmidji memberikan sambutannya di Istana Kadriah, Senin (10/9) malam menghadiri Haul Pendiri Kota Pontianak Sultan Sy Abdurahman Alkadri. Foto; Rizky

Pontianak, BerkatnewsTV. Gubernur Kalbar, Sutarmidji berharap Ustad Abdul Somad (UAS) dapat kembali datang ke Kalbar untuk memberikan ceramah kepada umat muslim di Kalbar.

“Kalbar terbuka untuk Pa ustad. Kapan pun datang ke Kalbar kami akan sambut dengan terbuka untuk hadir ditengah-tengah kita,” kata Sutarmidji dalam sambutannya di Istana Kadriah, Senin (10/9) malam menghadiri Haul Pendiri Kota Pontianak Sultan Sy Abdurahman Alkadri.

Ia katakan masyarakat patut bersyukur karena UAS bisa berkumpul di tengah-tengah masyarakat Kalbar. Untuk itu Sutarmidji mengajak masyarakat untuk mendoakan Ustad Abdul Somad tetap sehat wa alfiat.

“Kalau saya tidak disibukan dengan urusan pemerintahan dimanapun beliau berceramah di Kalbar pasti akan saya ikuti. Beliau punya talenta luar biasa yang semua orang terpesona. Baru satu Ustad Abdul Somad di Indonesi kita sudah seperti ini. Kalau sepuluh maka kita semua akan bersatu,” tuturnya.(rob)