BPM Kalbar Berbagi Empat Ribu Kotak Takjil

Empat ribu kotak takjil dibagikan Barisan Pemuda Melayu (BPM) Kalbar kepada sejumlah pengendara jelang buka puasa
Empat ribu kotak takjil dibagikan Barisan Pemuda Melayu (BPM) Kalbar kepada sejumlah pengendara jelang buka puasa. Foto: ist

Pontianak, BerkatnewsTV. Sebanyak empat ribu kotak takjil dibagikan Barisan Pemuda Melayu (BPM) Kalbar kepada sejumlah pengendara jelang buka puasa.

Ketua BPM Kalbar, Gusti Edi mengatakan pembagian takjil dilakukan di empat titik perempatan lampu merah, yakni di bundaran Untan, simpang Gajahmada dan simpang Hotel Garuda Jalan Tanjungpura.

“Kegiatan ini berkat kerjasama dengan Pemkot Pontianak dan disponsori sejumlah hotel yang ada di Pontianak,” katanya, Sabtu (8/5).

Baca Juga:

Ia sebutkan Edi bagi takjil ini sebagai wujud rasa syukur pihaknya kepada Allah SWT atas semua kenikmatan serta masih
diberikan kesempatan untuk menjalani ibadah puasa di tahun ini.

“Sekaligus mempererat tali silahturahmi dalam keorganisasian maupun dalam bermasyarakat dan mengenalkan organisasi kepada masyarakat umum,” tuturnya.

Ia berharap dari kegiatan ini dapat membangun semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama yang sedang melaksanakan ibadah puasa.(tmB)