Sanggau, BerkatnewsTV. Dinas Kesehatan Sanggau kembali merilis tambahan dua kasus Orang Tanpa Gejala (OTG) covid-19, Rabu (17/6) hari ini.
Mereka yang dinyatakan terkonfirmasi positif masing – masing adalah perempuan berusia 24 tahun asal Dusun Tanjung Merpati Kecamatan Kembayan.
“Salah satu anggota keluarga yang bersangkutan pulang ke Kembayan akhir April 2020 dari daerah terjangkit. Selanjutnya dilakukan rapid test dan dinyatakan reaktif. Karena hasilnya reaktif dilanjutkan dengan swab. Hasilnya keluar hari ini, terkonfirnasi positif,” beber Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau Ginting kepada wartawan, Rabu (17/6).
Baca Juga :
- Pasien Positif Covid-19 Asal Lintang Kapuas Sembuh
- Abaikan Protokol Kesehatan, Penerimaan Karyawan Swasta Dihentikan
Selanjutnya adalah perempuan usia 23 tahun asal Pandan Sembuat Kecamatan Tayan Hulu.
“Yang bersangkutan statusnya adalah ODP. Ia Mahasiswi dari daerah terjangkit. Selanjutnya dilakukan rapid test hasilnya reaktif. Selanjutnya dilakukan swab tanggal 4 Juni 2020, hasilnya keluar hari ini dan dinyatakan positif,” ungkapnya.
Ginting menyebut, situasi perkembangan kasus covid-19 di Kabupaten Sanggau sangat dinamis. Bisa berubah setiap saat. Apalagi masih cukup banyak Swab yang belum keluar
“Kami berharap kita semua perlu lebih waspada dan lebih taat terhadap protokol kesehatan, baik di tempat kerja, pusat perbelanjaan, pasar rakyat, toko, swalayan, rumah makan, warung kopi, hotel, salon dan tempat pelayanan publik lainnya,” pesan Ginting. (pek)