Kamtibmas di Sanggau Relatif Kondusif

Kapolres Sanggau, AKBP Raymond M Masengi memastikan situasi Kamtibmas di Sanggau menjelang Idul Fitri. Foto: Dok BerkatnewsTV

Sanggau, BerkatnewsTV. Kapolres Sanggau, AKBP Raymond M Masengi memastikan situasi Kamtibmas di Sanggau menjelang Idul Fitri relatif kondusif kendati di beberapa tempat ada kejahatan namun relatif terkendali.

“Menyambut Idul Fitri kami tetap mengimbau masyarakat hindari perkumpulan orang sesuai Fatwa MUI ataupun SE Menteri Agama,” ujarnya saat mendampingi Bupati Sanggau Paolus Hadi menggelar konfrensi pers, Senin (18/5).

Baca Juga :
* Polres Sanggau Dirikan Tiga Pos
* MUI Sanggau Terbitkan Tausiah Ibadah Puasa

Kapolres berharap agar ini bisa dilaksanakan. Dan untuk prosentase angka covid-19 sudah cukup baik, namun perlu ditingkatkan karena penyebaran penyakit ini hanya bisa terjadi jika ada pertemuan orang.

“Sepanjang ini bisa kita laksanakan, jaga jarak antar orang mudah-mudahan kita bisa mencegah,” imbaunya.(pek)