Di Kalbar, Positif Covid-19 Bertambah 3 Kasus, 2 Pasien Sembuh, 7 PDP Negatif

Kepala Dinas Kesehatan Kalbar Harrison

Pontianak, BerkatnewsTV. Kasus covid-19 di Kalbar pada Minggu (12/4) hari ini menunjukan perkembangan terbaru. Kepala Dinas Kesehatan Kalbar Harrison melalui voice confrence menjelaskannya berdasarkan hasil dari riil rime PCR.

“Hari ini hasil pemeriksaan riil time PCR dari Kemenkes ada tambahan 3 kasus konfirmasi covid-19,” katanya.

Ketiganya yakni seorang wanita berusia 54 tahun dan seorang pria 71 tahun. Keduanya saat ini sedang dirawat di rumah sakit di Pontianak.

“Kedua pasien ini kondisinya menuju ke perbaikan dan stabil. Kita berharap sembuh dengan sepenuhnya,” harapnya.

Kemudian konfirmasi positif covid-19 yang ketiga yakni seorang pria berusia 68 tahun yang sudah meninggal dunia pada Kamis (2/4) lalu.

“Jadi dia baru diketahui sebagai kasus konfirmasi covid-19 hari ini. Tapi karena rapid tesnya reaktif penata laksanaan jenazahnya sesuai protokol covid-19,” terangnya.

Dinkes Pontianak juga telah melakukan kontak tracing terhadap keluarganya atau yang kontak erat dengannya. Hasilnya non reaktif tapi 14 hari kedepan akan dilakukan rapid tes.

Dengan demikian, selama ini total kasus konfirmasi atau positif covid-19 di Kalbar terdapat 13 kasus.

Rinciannya, 5 orang dinyatakan sembuh, 4 orang masih dirawat di rumah sakit, 1 orang diisolasi ketat dan 3 orang meninggal dunia.

Namun Kabar gembira juga datang pada Minggu (12/4) hari ini berdasarkan hasil pemeriksaan riil time PCR Balitbangkes Kementerian Kesehatan RI. Dimana dua orang yang sebelumnya positif covid-19 dinyatakan sembuh.

“Keduanya yaitu pria 46 tahun dan wanita atau ibu 52 tahun dirawat di RSUD Abdul Aziz singkawang. Keduanya akan segera keluar dari rumah sakit,” tambah Harrison.

Riil time PCR Kemenkes RI juga menyatakan ada 7 orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) hasil pemeriksaannya negatif.

Harrison merincikan ketujuh PDP tersebut yakni pria 73 tahun dan wanita 58 tahun dirawat di RSUD Sudarso Pontianak.

Seorang pria 24 tahun dan wanita 29 tahun di RSUD Rubini Mempawah.

Dua orang wanita masing-masing berusia 41 tahun dan 35 tahun sedang dirawat di RSUD Agoes Djam Sanggau

Serta seorang ibu berusia 80 tahun yang saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Untan Pontianak.

Kemudian tambah Harrison, ada 16 data pasien yang pernah dirawat di sejumlah rumah sakit di Kalbar hasil PCR nya negatif covid-19.

“Ke-16 PDP ini pernah dirawat di sejumlah rumah sakit. Sekarang sudah keluar namun tetap menjalani isolasi mandiri secara ketat dibawah pengawasan,” pungkasnya.

Disamping itu riil time PCR juga melakukan pemeriksaan terhadap 3 PDP yang telah meninggal dunia. Hasilnya dinyatakan negatif covid-19.

Ketiga PDP tersebut pernah dirawat di sejumlah rumah sakit antara lain seorang pria berusia 60 tahun meninggal pada Minggu, 5 April lalu yang dirawat RSUD Sambas

PDP kedua yakni seorang pria berusia 12 tahun meninggal pada Kamis 2 April lalu yang dirawat di RSUD Abdul Aziz Singkawang. Serta PDP ketiga seorang wanita berusia 15 tahun meninggal pada Senin 30 Maret lalu yang dirawat di RS Kartika Husada Kubu Raya.(rob)