Sanggau, BerkatnewsTV. Warga dan pengendara di Jalan Jenderal Ahmad Yani Kelurahan Ilir Kota, Kamis (6/2) pagi geger lantaran seorang tukang bangunan tersengat aliran listrik.
Saat itu Gusti Muhammad Derajat (23) yang diketahui warga Jalan Dr Surono Gang At-Taqwa Kelurahan Sungai Sengkuang Kecamatan Kapuas ini akan mengganti atap seng milik Toko Ulet, sebuah toko bangunan.
Saat korban berada di atap lantai 2 toko tersebut pemilik toko kemudian memberikan seng kepada korban dari bawah toko.
“Pada saat korban menyambut seng yang diberikan Yohanes alias Ameng dari bawah, tiba-tiba seng mengenai kabel listrik sehingga menyebabkan korban tersentrum dan seng terlepas dari pegangan korban. Kemudian korban terpental dan pingsan di tempat,” jelas Kapolsek Kapuas AKP Sri Mulyono.
Melihat kejadian itu, masyarakat sekitar meminta bantuan UPK Pemkab Sanggau untuk melakukan evakuasi terhadap korban.
Setelah dievakuasi, korban dibawa ke rumah sakit. Nyawanya masih tertolong. Korban hanya mengalami luka di bagian telapak tangan sebelah kiri dan luka bakar di bagian kaki sebelah kanan
“Saat ini korban sedang dirawat intensif di rumah sakit,” jelasnya.(pek)