Kayong Utara, BerkatnewsTV. Salah satu pejabat eselon II yang dilantik Bupati Kayong Utara Citra Duani pada Selasa (26/11)adalah Nendar Soeheri sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kayong Utara.
Citra meminta agar kepala dinas yang dilantik dapat membuat inovasi dan terobosan sesuai dengan bidangnya.
“Saya berharap kepala dinas yang baru dapat membuat inovasi-inovasi baru sehingga ada perkembangan dalam memajukan Kayong Utara,” harapnya.
Sementara itu Nendar Soeheri yang dilantik sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kayong Utara mengatakan pelantikan dirinya merupakan amanah tepat tepat di hari kelahirannya. Maka ia berusaha akan membuat harkat dan kesejahteraan nelayan lebih terangkat lagi.
Sebab menurutnya, salah satu potensi besar Kayong Utara adalah sektor perikanan yang dulunya juga pernah terkenal penghasil ikan terbesar setelah Bagan Siapi-api.
“Maka bagaimana kita bisa mengangkat harkat nelayan yakni menjadikannya juga sebagai seorang pengusaha,” katanya kepada BerkatnewsTV.
Ia sebutkan kurang lebih ada empat ribuan nelayan di Kayong Utara yang menggantungkan hidupnya dari melaut. Itu tersebar hampir di seluruh kecamatan terutama di Pulau Pelapis Kecamatan Kepulauan Karimata.
“Untuk itu kita akan menggandeng pihak ketiga dalam hal ini swasta atau investor untuk mengembangkan potensi perikanan ini dengan membangun sebuah kampung nelayan,” jelasnya.
Disamping itu sambung Nendar yang pernah menjabat Kepala Dinas Perkim LH Kubu Raya ini, bantuan terhadap nelayan akan menjadi atensinya.
“Seperti bantuan alat tangkap, bantuan kapal dan pembinaan terhadap nelayan, bedah rumah untuk nelayan. Sebab keinginan bupati agar kesejahteraan nelayan dapat terangkat,” pungkasnya.(tm)