Sanggau, BerkatnewsTV. Koperasi Desa Merah Putih Desa Sungai Batu telah terbentuk. Dan telah menjadi desa pertama di Kecamatan Kapuas yang terbentuk pada Selasa (20/5).
Tenaga Pendamping Profesional Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) Desa Sungai Batu, Tatang Nurdian menjelaskan tentang berdirinya Kopdes Merah Putih desa Sungai Batu, Sanggau. Setelah melalui proses rapat dan diskusi disepakati susunan pengurus dan pengawas Kopdes.
“Hasilnya sudah terbentuk struktur kepengurusan yang terdiri dari lima orang pengurus dan tiga orang pengawas,” kata Tatang, Rabu (21/5).
Bagaimana dengan sumber pendanaan? Tatang menjelaskan, untuk modal awal pendanaan bersumber dari simpanan anggota dan simpanan wajib anggota KOPDes Merah Putih yang besaran simpanan anggota dan simpanan wajib akan dibahas dalam rapat internal anggota KOPDes selanjutnya.
Ia menambahkan, terkait sumber dana juga akan dibantu pemerintah pusat melalui Kementerian Keuangan.
Baca juga:
- Pembiayaan Koperasi Merah Putih Masih Membingungkan
- Batas Waktu Akhir Mei, 2.038 Koperasi Merah Putih akan Dibentuk Di Kalbar
“Cuma kita belum tahu besaran nominalnya berapa, dan pemerintah desa juga nanti memberikan penyertaan modal dari dana desa ke KOPDes sebagai modal awal setelah pencairan Dana Desa tahap ke-2,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, untuk usaha yang menjadi fokus Koperasi Merah Putih Sungai Batu diantaranya usaha distributor pupuk bersubsidi, agen penjualan BBM bersubsidi, dan agen pasar sembako murah.
“Untuk transaksi usaha Kopdes Merah Putih belum bisa kita lakukan saat ini, karena saat ini baru tahap pembentukan dan pendirian Kopdes Tahap selanjutnya Pemerintah Desa akan membuat akta notaris, setelah akta notaris terbit, Desa mengupload seluruh dokumen ke dalam aplikasi Omspan untuk dilaporkan ke Menteri Keuangan dan jika Menteri Keuangan menyetujui baru Kopdes bisa beroperasi usahanya,” pungkasnya.
Sementara itu Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro (Disperindagkop dan UM) Sanggau Syarif Ibnu Marwan menyebut hingga Selasa (20/5/2025) sudah terbentuk 15 Kopdes di Kabupaten Sanggau.
“Hari ini rencananya akan dibentuk 20 Kopdes lagi,” ungkapnya. (pek)