Pontianak, BerkatnewsTV. Salah satu atlet Kalbar Teresia Yuni, mengajak para pemuda Kalbar untuk terus kejar prestasi di moment Hari Sumpah Pemuda.
“Dengan Sumpah Pemuda ini semakin mendorong kita untuk selalu maju, apalagi untuk pemuda-pemudi Indonesia yang ada di Kalbar,” ucapnya usai menghadiri peringatan Hari Sumpah Pemuda, Senin (28/10).
Teresia Yuni merupakan atlet Kalbar yang bertanding di cabor petangue peraih medali perunggu kelas shooting women di PON XXI Aceh – Sumut tahun 2024.
Baca Juga:
Menurutnya, Hari Sumpah Pemuda adalah momen bersejarah yang mengingatkan kita akan pentingnya persatuan dan semangat kebangsaan.
“Sebagai pemuda Kalimantan Barat, mari kita jaga keragaman dan terus berkontribusi untuk daerah kita. Kita harus bersatu untuk mewujudkan impian bersama, membangun masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan,” harapnya.
Ia pun berpesan kepada para pemuda Kalbar untuk kejar prestasi dan tetap semangat terus dalam berproses, baik dalam akademik maupun non-akademik. (egi)