Description

Aulia Jamin Tidak Manipulasi Data Stunting

Pj Sekda Singkawang Aulia Candra saat rakor gerakan intervensi serentak pencegahan stunting, Senin (10/6) memastikan tidak akan ada manipulasi data stunting di Singkawang
Pj Sekda Singkawang Aulia Candra saat rakor gerakan intervensi serentak pencegahan stunting, Senin (10/6) memastikan tidak akan ada manipulasi data stunting di Singkawang

Singkawang, BerkatnewsTV. Pj Sekda Kota Singkawang Aulia Candra menjamin tidak akan ada manipulasi data stunting di Singkawang saat kedatangan Tim Pemantauan Pengukuran dan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting.

Pemerintah Kota Singkawang, ujar Aulia akan menyiapkan dua Posyandu yang nantinya sebagai lokasi pemantauan. Dia pun menegaskan, akan membuka secara transparan hal-hal yang memang menjadi kendala dan kekurangan di lapangan.

“Saat pemantauan tidak ada data stunting di Singkawang yang dimanipulasi. Begitulah adanya di lapangan sehingga harapannya ada intervensi baik dari pusat terkait hal yang menjadi kendala di lapangan selama ini,” jelasnya saat gerakan intervensi serentak pencegahan stunting, Senin (10/6).

Baca Juga:

Karenanya Aulia menyatakan siap menyambut tim pusat dalam rangka pelaksanaan gerakan intervensi serentak stunting di Kalbar.

Kehadiran tim menindak lanjuti hasil rakor Persiapan Pemantauan Pengukuran dan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kalbar yang diselenggarakan Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) Republik Indonesia secara daring belum lama ini.

Sebab Kalimantan Barat tergabung bersama Sumatera Utara yang menjadi daerah pemantauan di bawah naungan Setwapres RI.

Pemantauan akan dijadwalkan berlangsung pada tanggal 10-15 Juni 2024 dan dilakukan di Kabupaten Kubu Raya, Kabupaten Mempawah, Kabupaten Landak, Kota Pontianak dan Kota Singkawang.(uck)