Kubu Raya, BerkatnewsTV. Kabupaten Kubu Raya mendapatkan kuota Calon Jamaah Haji (CJH) sebanyak 325 orang. Jumlah ini naik 2 orang dibandingkan tahun 2023 lalu. Calon Jamaah Haji Kubu Raya ini telah menjalankan manasik haji selama delapan kali.
Kepala Kanwil Kemenag Kalbar Muhajirin Yanis menyatakan optimis dengan kondisi kesehatan para JCH Kubu Raya dapat melaksanakan ibadah haji dengan maksimal.
“Dan memang mereka sehat semua. Ini karena manfaat dari persyaratan untuk melunasi harus ada rekomondasi sehat dari dokter dan sudah berlangsung tinggal menunggu waktu untuk berangkat,” katanya disela pembukaan manasik dan pelepasan CJH Kubu Raya, Senin (6/5).
Baca Juga:
- Jamaah Haji Kubu Raya 323 Orang. Tertua 95 Tahun Termuda 22 Tahun
- Kuota CJH Lansia Kubu Raya 23 Orang
Sementara itu Pj Bupati Kubu Raya Sy Kamaruzaman mengatakan pihaknya akan selalu mendoakan kesehatan para Calon Jamaah Haji Kubu Raya ini, selama melakukan ibadah haji, kekuatan pada fisik para Jemaah sangat diutamakan. Untuk itulah diperlukan kekompakan antar JCH dan pendamping Haji.
“Sembilan jam itu dari Batam – Mekah, begitu sampai ke masjidil haram bapak, ibu ini kita doakan sehat walafiat,” ucapnya usai membuka kegiatan pembukaan manasik dan pelepasan JCH Kubu Raya.
Selain itu, dalam mendukung keberangkatan JCH ini Pemkab juga memberikan baju seragam serta sejumlah nominal uang saku untuk para CJH Kubu Raya.
“Kita berikan bahan baju dan uang saku per sebesar Rp1.050.000 per orang. Itu wujud perhatian dari Pemerintah Kubu Raya kepada Jemaah,” tambahnya.
Kepala Kantor Kemenag Kubu Raya, Ruslan menyampaikan dari 325 CJH ini umur paling tertua ada 95 tahun atas nama Suhada. Kemudian Sy Helmi berumur 22 tahun.
Rangkaian kegiatan keberangkatan CJH ini telah dilaksanakan sebelumnya di Masjid Raya Mujahidin Pontianak.
“Manasik ini sudah delapan kali dilaksanakan di Mujahidin. Untuk di sini akan dilaksanakan selama dua hari esok,” jelasnya. (dian)