Kubu Raya, BerkatnewsTV. Pj Bupati Kubu Raya Kamaruzaman dan Kapolres Kubu Raya, AKBP Wahyu Jati Wibowo sama-sama kompak membantah KMP Kubu Raya tabrakan dengan tongkang.
Kedua pimpinan Forkompinda ini mendefinisikan kejadian tersebut hanya lah bersenggolan semata.
“Tidak ada tabrakan, namun senggolan saja, antara tongkang dengan KMP Kubu Raya. Alhamdulillah, dalam insiden itu tidak memakan korban jiwa dan semua penumpang dengan kondisi selamat,” terang Pj Bupati Kubu Raya Kamaruzaman didampingi Kapolres Kubu Raya kepada wartawan pada Sabtu (6/4) saat meninjau kesiapan mudik di Pelabuhan Rasau Jaya.
Baca Juga:
Namun, Kamaruzaman mengungkapkan, insiden itu membuat sejumlah kendaraan yang diangkut KMP Kubu Raya mengalami kerusakan, baik ringan maupun berat karena saling berbenturan saat bersenggolan dengan tongkang di perairan olak-olak Kubu pada Jumat (5/4) malam.
“Laporan yang kami terima KMP Kubu Raya saat ini sudah merapat ke dermaga Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara. Namun insiden kecelakaan ini akan didalami, terutama kelayakan berlayarnya, apakah sudah memenuhi prosedur atau belum,” terangnya.
Sementara itu Kapolres Kubu Raya AKBP Wahyu Jati Wibowo mendukung penuh apa yang menjadi langkah Pemkab Kubu Raya untuk mendalami insiden kecelakaan KMP Kubu Raya di perairan Kabupaten Kubu Raya yang berlokasi di olak-olak Kubu Kecamatan Kubu pada Jumat (5/4) malam.(tmB)