Singkawang, BerkatnewsTV. Masyarakat Singkawang jangan sia-siakan sampahnya terbuang percuma. Sebab ternyata akan ada aksi tukar sampah dapat uang.
Aksi ini dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang jatuh pada tanggal 21 Februari setiap tahunnya.
Adapun nilai sampah yang ditukar bervariasi antara lain :
Plastik campur Rp1.300/kg
Kardus Rp800/kg
HVS (bersih) Rp1.000/kg
Pet 1 Rp3.000/kg
Kaleng susu Rp2.500/kg
BM Rp2.500/kg
Kaleng cola Rp13.000/kg
Alumunium Rp13.000/kg
Botol kecap hijau Rp300/botol
Botol marjan Rp50/botol
Gelas campur Rp1.500/botol
Emberan Rp1.500/botol
Botol kecap hitam Rp100/botol
Gelas A Rp2.500/kg
Besi kropos Rp2.500/botol
Kertas buram Rp600/kg
Botol galon Rp/3.000/botol
HVS (campur) Rp800/kg
Baca Juga:
- Kesadaran Masyarakat Kelola Sampah di Singkawang Minim
- Volume Sampah Meningkat di Musim Buah Hingga Dua Ribu Ton
“Aksi tukar sampah dapat uang ini dipusatkan di lokasi halaman Dinas Lingkungan Hidup Kota Singkawang, Jalan Merdeka No. 78 Singkawang pada hari Rabu tanggal 21 Februari 2024 Pukul 08.00 s/d 16.00 WIB,” jelas Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Singkawang, Emi Hastuti, Senin (19/2).
Dimana sampah yang telah masyarakat pilah seperti (botol, gelas plastik, kertas, kardus, besi, dll) dapat ditukarkan dengan uang tunai.
Selain itu masyarakat dapat memasang foto profil medsos sebagai bukti aksi nyata mengikuti kegiatan HPSN 2024 menggunakan twibonnize https://twb.nz/hpsn2024dlhkotasingkawang yang telah disediakan.
Pihaknya telah menerbitkan juga surat edaran Wali Kota Singkawang tentang Hari Peduli Sampah Nasional Tahun 2024.
“Dalam surat edaran tersebut tertuang imbauan kepada seluruh masyarakat dan stakeholder untuk melaksanakan aksi bersih bersama di lingkungan masing-masing,” ungkap dia.(uck)